Busquets Susah Move On dari Kekalahan

Senin, 03 Oktober 2016 - 23:05 WIB
Busquets Susah Move...
Busquets Susah Move On dari Kekalahan
A A A
BARCELONA - Barcelona menelan hasil buruk di pekan ketujuh La Liga Spanyol. Menghadapi Celta Vigo di Estadio de Balaidos, Minggu (2/10/2016) Barca menyerah dengan skor 3-4.

Akibat kekalahannya itu, Barca melorot ke posisi empat klasemen. Untuk sementara Los Blaugrana memiliki 13 poin, selisih dua angka dengan Atletico Madrid yang duduk di singgasana. (Baca juga: Mimpi Buruk Barcelona Terulang di Markas Celta Vigo)

Kondisi ini rupanya membuat Sergio Busquets galau. Gelandang Barcelona itu sulit melupakan kekalahan timnya dan ia menyesal tidak memberikan penampilan terbaik pada akhir pekan lalu.

"Saya salah satu pihak yang bersalah. Sangat jelas, itu bukan permainan terbaik saya," sesal Busquets.

"Kami mendapat hukuman karena kesalahan-kesalahan di lini tengah. Kami bukan robot atau mesin, kadang kami mengacaukan permainan dan tidak terkontrol. Tapi ke depannya saya harus lebih baik lagi," ucap sang pemain yang dilansir Football Espana.

Penampilan Busquets pada laga tersebut memang jauh di luar harapan. Ia yang biasanya disiplin dalam merusak tempo permainan lawan, justru dibuat tak berkutik oleh Celta Vigo. Alhasil tim lawan dengan mudahnya menusuk jantung pertahanan Barcelona. Busquets pun ditarik keluar pada menit 76 dan perannya digantikan oleh Denis Suarez.

"Celta Vigo memulai pertandingan dengan sangat baik. Penampilan (buruk) kami jadi memudahkan permainan mereka. Tim seperti Celta Vigo pantas menghukum kami," sesalnya.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0644 seconds (0.1#10.140)