Manajer Vietnam Puji Semangat Skuat Garuda

Minggu, 09 Oktober 2016 - 22:02 WIB
Manajer Vietnam Puji Semangat Skuat Garuda
Manajer Vietnam Puji Semangat Skuat Garuda
A A A
SLEMAN - Vietnam sempat memimpin perolehan gol namun harus mengakhiri laga dengan skor sama kuat, 2-2, saat menjajal Timnas Indonesia, Minggu (9/10/2016). Manajer Vietnam memuji mental Skuat Garuda saat mengejar defisit gol.

Indonesia tertinggal dua gol saat pertandingan baru berumur 12 menit. Namun Skuat Garuda berhasil menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas Zulham Zamrun di menit ke-27 dan Irfan Bachdim dua menit setelahnya.

"Kedua tim bermain bagus, kami apresiasi pemain-pemain indonesia. Mereka main bagus, mental kuat dan tidak pantang menyerah, buktinya kami sempat unggul mereka bisa menyamakan (skor, red)," kata pelatih Vietnam, Nguyen Huu Thang, kepada wartawan selepas laga.

Nguyen Huu memuji permainan Timnas Indonesia lantaran dia merasa telah menurunkan skuat terbaik pada laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Lebih jauh, manajer yang merupakan mantan bek Timnas Vietnam di era 90an tersebut mengaku tak sabar bertanding kembali melawan Skuat Garuda.

"Selanjutnya kami akan uji coba lagi lawan Indonesia di Vietnam. Kami tunggu mereka (Timnas Indonesia, red) kareba kami yakin lebih siap di laga nanti," lanjutnya.

Sekadar informasi, laga uji coba melawan Vietnam merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2016. Pada uji coba pertama melawan Malaysia, Skuat Garuda berhasil meraih kemenangan telak 3-0. (Baca juga: Vietnam Paksa Timnas Indonesia Bermain Imbang)

(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8998 seconds (0.1#10.140)