Italia Unggul di Babak Pertama, Spanyol Masih Tertahan
A
A
A
SKOPJE - Hingga paruh laga, Italia berhasil unggul tipis 1-0 saat menghadapi Macedonia di babak kualifikasi Piala Dunia 2018. Di saat yang bersamaan, Spanyol belum mampu memecah kebuntuan saat bertandang ke Albania.
Bertandang ke markas Macedonia di Macedon National Stadium, Skopje, Senin (10/10/2016) dini hari WIB, Italia tanpa diperkuat Graziano Pelle. Sebagai gantinya, pelatih Giampiero Ventura mengandalkan Ciro Immobile dan Andrea Belotti di lini serang.
Andrea Belotti langsung menjawab kepercayaan tersebut dengan merobek gawang Macedonia pada menit ke-24. Memanfaatkan sepak pojok, Belotti meyambut bola dengan tendangan first time yang tak bisa diantisipasi Martin Bogatinov. Gol tunggal tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.
Sementara itu di waktu yang bersamaan, Spanyol menemui kebuntuan saat bertandang ke markas Albania di Loro Borici Stadium, Shkoder. Penyerang Diego Costa yang diplot sejak menit pertama laga belum mampu membongkar lini bertahan tuan rumah.
Pelatih Spanyol, Julen Lopetegui diprediksi melakukan pergantian pemain untuk mengubah jalannya laga. Dia masih menyimpan nama-nama seperti Alvaro Morata, Nolito dan Alvaro Morata di bangku cadangan.
Susunan pemain Italia vs Macedonia
Macedonia: Bogatinov; Mojsov, Sikov, Ristevski; Ristovski, Hasani, Spirovski, Alioski, Zhuta; Pandev, Nestorovski
Cadangan: Zahov, Siskovski, Trickovski, Trajcevski, Petrovikj, Ibraimi, Gjorgjev, Stjepanovic, Jahovic
Italia: Buffon; Barzagli, Bonucci, Romagnoli; Candreva, Verratti, Bonaventura, De Sciglio; Bernardeschi; Belotti, Immobile
Cadangan: Donnarumma, Perin, Darmian, Ogbonna, Astori, Criscito, Florenzi, De Rossi, Parolo, Benassi, Sansone, Eder
Hasil babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Senin (10/10) dini hari WIB
Moldova vs Irlandia 0-1
Serbia vs Austria 2-1
Albania vs Spanyol 0-0
Macedonia vs Italia 0-1
Islandia vs Turki 0-0
Bertandang ke markas Macedonia di Macedon National Stadium, Skopje, Senin (10/10/2016) dini hari WIB, Italia tanpa diperkuat Graziano Pelle. Sebagai gantinya, pelatih Giampiero Ventura mengandalkan Ciro Immobile dan Andrea Belotti di lini serang.
Andrea Belotti langsung menjawab kepercayaan tersebut dengan merobek gawang Macedonia pada menit ke-24. Memanfaatkan sepak pojok, Belotti meyambut bola dengan tendangan first time yang tak bisa diantisipasi Martin Bogatinov. Gol tunggal tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.
Sementara itu di waktu yang bersamaan, Spanyol menemui kebuntuan saat bertandang ke markas Albania di Loro Borici Stadium, Shkoder. Penyerang Diego Costa yang diplot sejak menit pertama laga belum mampu membongkar lini bertahan tuan rumah.
Pelatih Spanyol, Julen Lopetegui diprediksi melakukan pergantian pemain untuk mengubah jalannya laga. Dia masih menyimpan nama-nama seperti Alvaro Morata, Nolito dan Alvaro Morata di bangku cadangan.
Susunan pemain Italia vs Macedonia
Macedonia: Bogatinov; Mojsov, Sikov, Ristevski; Ristovski, Hasani, Spirovski, Alioski, Zhuta; Pandev, Nestorovski
Cadangan: Zahov, Siskovski, Trickovski, Trajcevski, Petrovikj, Ibraimi, Gjorgjev, Stjepanovic, Jahovic
Italia: Buffon; Barzagli, Bonucci, Romagnoli; Candreva, Verratti, Bonaventura, De Sciglio; Bernardeschi; Belotti, Immobile
Cadangan: Donnarumma, Perin, Darmian, Ogbonna, Astori, Criscito, Florenzi, De Rossi, Parolo, Benassi, Sansone, Eder
Hasil babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Senin (10/10) dini hari WIB
Moldova vs Irlandia 0-1
Serbia vs Austria 2-1
Albania vs Spanyol 0-0
Macedonia vs Italia 0-1
Islandia vs Turki 0-0
(sbn)