Marin Cilic Terhenti, Djokovic ke Babak Ketiga
A
A
A
SHANGHAI - Novak Djokovic melaju ke putaran ketiga Shanghai Masters 2016 usai menyudahi perlawanan Fabio Fognini dengan dua set langsung 6-3 6-3. Ini merupakan kemenangan pertama buat petenis terbaik dunia pasca menelan kekalahan di final AS Terbuka, bulan lalu.
Pekan lalu, Djokovic sempat menarik diri dari turnamen China Terbuka 2016 akibat mengalami masalah siku. Namun pukulan juara bertahan Shanghai Masters tahun lalu masih menakutkan, dan itu terbukti ketika petenis Serbia mampu melepaskan servis dengan persentase 83 persen di pertandingan yang berlangsung selama satu jam dan 15 menit.
Di pertandingan lain, Nick Kyrgios meneruskan performa apiknya dengan merebut kemenangan atas Sam Querrey di babak pertama dengan dua set langsung 6-4, 6-4 dalam waktu 53 menit. Ini adalah hasil positif buat petenis Australia mengingat ia baru saja merebut trofi Jepang Terbuka, akhir pekan kemarin.
Hasil lengkap babak kedua Shanghai Masters 2016
Novak Djokovic vs Fabio Fognini 6-3, 6-3
Glen Monfils vs Kevin Anderson 7-6, 6-3
Jo-Wilfried Tsonga vs Janko Tipsarevic 6-3, 7-6
Alexander Zverev Jr vs Marin Cilic 3-6, 6-3, 6-2
Nick Kyrgios vs Sam Querrey 6-4, 6-4
Pekan lalu, Djokovic sempat menarik diri dari turnamen China Terbuka 2016 akibat mengalami masalah siku. Namun pukulan juara bertahan Shanghai Masters tahun lalu masih menakutkan, dan itu terbukti ketika petenis Serbia mampu melepaskan servis dengan persentase 83 persen di pertandingan yang berlangsung selama satu jam dan 15 menit.
Di pertandingan lain, Nick Kyrgios meneruskan performa apiknya dengan merebut kemenangan atas Sam Querrey di babak pertama dengan dua set langsung 6-4, 6-4 dalam waktu 53 menit. Ini adalah hasil positif buat petenis Australia mengingat ia baru saja merebut trofi Jepang Terbuka, akhir pekan kemarin.
Hasil lengkap babak kedua Shanghai Masters 2016
Novak Djokovic vs Fabio Fognini 6-3, 6-3
Glen Monfils vs Kevin Anderson 7-6, 6-3
Jo-Wilfried Tsonga vs Janko Tipsarevic 6-3, 7-6
Alexander Zverev Jr vs Marin Cilic 3-6, 6-3, 6-2
Nick Kyrgios vs Sam Querrey 6-4, 6-4
(sbn)