Tersingkir, Persik Kediri Langsung Bubar

Selasa, 15 November 2016 - 17:15 WIB
Tersingkir, Persik Kediri...
Tersingkir, Persik Kediri Langsung Bubar
A A A
KEDIRI - Gagal melangkah ke babak delapan besar Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016, Persik Kediri langsung membubarkan tim. Skuat Macan Putih secara resmi sudah tidak memiliki aktivitas, karena tidak ada lagi ikatan kerja sama atau kontrak antara pemain dengan klub.

Belum ada kepastian kapan Macan Putih akan kembali mengunpulkan kekuatan. "Jika nanti ada kompetisi atau turnamen, Persik Kediri mungkin akan dilibatkan. Sekarang tim dibubarkan sehingga tak ada tanggungan kontrak dengan pemain," kata Media Officer Persik Hendra Setyawan.

Persik menduduki peringkat 3 Grup C babak 16 besar ISC B 2016, dengan hanya meraup 10 poin dari enam laga. Martapura FC lolos setelah memuncaki klasemen dengan 11 angka, setara dengan raihan Perserang Serang di peringkat 2. (Baca juga: Petik Pelajaran dari Tim Jawa Timur: Pengalaman Bukan Jaminan!).

Penampilan Persik di babak 16 besar berbanding terbalik dengan di babak penyisihan. Macan Putih tidak tersentuh kekalahan dalam 10 laga penyisihan sebelum tampil di babak 16 besar. Optimisme sempat menyeruak, namun fakta akhirnya berkata beda. Pasukan Kas Hartadi tersingkir di babak 16 besar.

Kondisi sebaliknya dirasakan klub tetangga Persik, Persekap Kota Pasuruan yang menggenggam tiket delapan besar sebagai runner-up Grup D di bawah PSPS Pekanbaru. Persekap yang dikawal pelatih Aris Budi Prasetyo berupaya lebih meyakinkan lagi di fase berikutnya.

"Kami sudah berjuang keras dan akhirnya lolos ke babak delapan besar. Hasil ini kami syukuri, tetapi masih ada pekerjaan berat untuk tahap berikutnya. Lawan di babak delapan besar tentu sangat berat dan saya ingin pemain bekerja lebih keras lagi," ucap Aris Budi.

Walau timnya miskin pengalaman dibanding beberapa tim lain, dirinya berharap Persekap bisa membuat kejutan dan tidak hanya terhenti di babak delapan besar. "Impian kami adalah menyelesaikan babak delapan besar dengan hasil bagus," katanya.
(sha)
Berita Terkait
Dua Klub Inggris Tempati...
Dua Klub Inggris Tempati Tahta Klub Sepakbola Terkaya Dunia, Ini Analisa Pengamat
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Lolos ke Final Piala Asia 2025, Tantang Iran di Laga Puncak
Kapan Persisnya Liverpool...
Kapan Persisnya Liverpool Akan Menjuarai Liga Primer Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Dipepet Lazio, Apakah...
Dipepet Lazio, Apakah Juventus Akan Kembali Juara Liga Italia Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Bintang Muda MU Ini...
Bintang Muda MU Ini Bagikan Paket Sembako dan Puluhan Miliar untuk Korban Covid-19
Resmi Lepas Tim IJSL,...
Resmi Lepas Tim IJSL, Menpora Amali: Suatu Saat Kalian Akan Menjadi Bagian dari Timnas
Berita Terkini
Kronologi Rumitnya Duel...
Kronologi Rumitnya Duel Wajib Daniel Dubois vs Derek Chisora: Dipaksa IBF dan Urgensi Unifikasi Gelar
1 menit yang lalu
Muhammad Ferrari Masuk...
Muhammad Ferrari Masuk Skuad All-Stars Lawan MU, Carlos Pena: Lebih Penting Main di Liga
1 jam yang lalu
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
1 jam yang lalu
Gading Marten dan Wijaya...
Gading Marten dan Wijaya Saputra Gembira Main Bareng Juara Dunia Biliar
2 jam yang lalu
PB POBSI Terus Berjuang...
PB POBSI Terus Berjuang Lahirkan Juara Dunia dari Indonesia, Kategori Junior Sudah Disabet
2 jam yang lalu
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
11 jam yang lalu
Infografis
Brasil Tersingkir, Berikut...
Brasil Tersingkir, Berikut Jadwal Semifinal Copa America 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved