Bantu Manchester City Raih Kemenangan, Guardiola Puji Jesus

Minggu, 29 Januari 2017 - 06:00 WIB
Bantu Manchester City...
Bantu Manchester City Raih Kemenangan, Guardiola Puji Jesus
A A A
MANCHESTER - Pep Guardiola memuji performa rekrutan anyarnya, Gabriel Jesus. Pada laga perdananya, bomber asal Brasil itu menolong Manchester City (Man City) mengalahkan Crystal Palace 3-0 di Piala FA.Man City sudah mendapatkan jasa Jesus sejak bursa musim panas lalu. Tapi, karena harus membela Palmeiras hingga akhir Desember 2016, penyerang berusia 19 tahun itu baru bisa hadir di Etihad Stadium pertengahan Januari 2017. Jesus diberitakan menyetujui kontrak hingga 2021 dengan mahar sebesar 27 juta pounds. Guardiola rupanya enggan menunggu terlalu lama untuk melihat aksi Jesus secara langsung. Dia lalu memainkan sosok bernama lengkap Gabriel Fernando de Jesus itu melawan Crystal Palace di Selhurst Park, Sabtu (28/1/2017).Meski gagal merobek gawang tuan rumah, Jesus yang masuk staring line-up bisa merancang gol Raheem Sterling dimenit ke-43. Itu membuat Man City unggul 1-0. Berikutnya Leroy Sane (71) dan Yaya Toure (90) yang menyumbang gol pada The Citizens. Kontribusi Jesus membantu Man City lolos ke putaran lima Piala FA. Itu membuat Guardiola gembira. Pelatih asal Spanyol tersebut tidak segan-segan memuji darah mudanya itu setinggi langit.“Gabriel Jesus sangat membantu. Ini laga pertamanya, dan sulit baginya berkomunikasi karena tidak bisa bahasa Inggris. Jadi dia butuh waktu. Tapi, dia cepat berkembang, dan assist-nya sangat luar biasa,” puji Guardiola, dilansir skysport.Guardiola menilai Jesus bakal jadi aset penting bagi Man City. Sebab, meski masih belia, Jesus sudah memiliki skill bagus. Intinya, Guardiola yakin Jesus akan punya masa depan cerah.“Jesus menciptakan assist bagus dan bisa mengalahkan bek lawan. Dia bermain bagus. Jangan lupa, dia masih 19 tahun. Masih banyak ruang baginya untuk berkembang. Kami juga senang karena bisa lolos ke babak berikutnya,” pungkas Guardiola.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7088 seconds (0.1#10.140)