Gol Marlon Da Silva Tandai Start Mulus Persiba Balikpapan

Senin, 06 Februari 2017 - 17:22 WIB
Gol Marlon Da Silva Tandai Start Mulus Persiba Balikpapan
Gol Marlon Da Silva Tandai Start Mulus Persiba Balikpapan
A A A
BANDUNG - Persiba Balikpapan memetik kemenangan saat menghadapi Persela Lamongan di matchday pertama Grup 3, Piala Presiden 2017. Gol tunggal Marlon Da Silva dari titik putih jadi pembeda dalam laga.

Tampil di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (6/2/2017) sore WIB, Persiba Balikpapan diperkuat gelandang serang anyar asal Jepang, Masahito Noto. Ini merupakan laga perdana Masa tampil di sepakbola Indonesia.

Meski begitu, Persela Lamongan berusaha tampil menekan. Pertandingan baru berjalan dua menit, mereka langsung mengancam dengan serangan yang masih bisa dibendung penjaga gawang Kurniawan Ajie.

Persiba merespon dengan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti di menit ke-7. Namun, usaha Heri Susanto masih belum membuahkan hasil karena sepakannya masih bisa ditepis penjaga gawang Persela Lamongan, Choirul Huda.

Jual beli serangan di babak pertama nampaknya belum membuahkan gol. Hingga turun minum, kedua tim masih bermain imbang 0-0.

Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta di babak kedua. Tepatnya di menit ke-67, Persiba dihadiahi tendangan penalti usai Marlon da Silva dijatuhkan di kotak terlarang. Marlon yang dipercaya sebagai eksekutor sukses merobek gawang Choirul Huda.

Tidak ada gol yang tercipta di sisa laga. Skor 1-0 menandai kemenangan perdana Persiba Balikpapan di ajang Piala Presiden 2017.

Dengan hasil itu, Persiba untuk sementara memuncaki klasemen Grup 3 dengan tiga poin. Adapun kontestan lain di grup itu, Persib Bandung dan PSM Makassar, akan bentrok dalam lanjutan Piala Presiden 2017, Senin (6/2/2017) petang WIB.
Gol Marlon Da Silva Tandai Start Mulus Persiba Balikpapan

Susunan pemain kedua tim,
Persiba Balikpapan:
Kurniawan Ajie, Rachman, Didimar, Absor (C), Iqbal, Gidion, Heri Susanto, Masa, Robi, Rofanda, Marlon
Persela Lamongan: Choirul Huda, Suparman, Zainal Haq, Walidain, Gunawan, Juan Revi, Eka Ramdani, Bobbi, Saddil, S. Arif, Ivan Carlos

(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4035 seconds (0.1#10.140)