Dendi Santoso Mulai Bersinar di Piala Presiden 2017

Selasa, 07 Februari 2017 - 14:07 WIB
Dendi Santoso Mulai...
Dendi Santoso Mulai Bersinar di Piala Presiden 2017
A A A
MALANG - Nama Dendi Santoso mencuat di pertandingan pra-musim yang dilakoni Arema FC. Dia memberikan kontribusi signifikan dalam dua pertandingan yang dilakoni Singo Edan, yakni di ajang Trofeo Bhayangkara 2017 dan laga perdana Piala Presiden 2017.

Dendi mencetak gol yang menentukan gelar untuk Arema di Trofeo Bhayangkara, dan kembali mengulanginya ketika berhadapan dengan Bhayangkara FC di laga pembuka Piala Presiden. Performa Dendi Santoso ini mengingatkan publik bola di awal musim 2016 silam.

Saat itu dirinya menjadi pemain kepercayaan pelatih Milomir Seslija di posisi winger dan tampil dengan apik. Sayang kiprahnya di ISC 2016 harus terhenti sementara karena cedera parah atau patah tulang fibula yang menimpanya dan harus absen selama lima bulan.

Kini, performa Dendi kembali prospektif sejak ditangani pelatih Aji Santoso. Dia mulai menunjukkan tekadnya untuk mendapat kepercayaan di posisi winger. Dua gol yang dipersembahkan di dua laga semakin menguatkan posisinya di tim utama tim kebanggaan Aremania.

Melihat permainannya, seolah pemain produk asli Arema ini tidak lagi trauma dengan cedera panjang yang pernah menghampirinya. "Saya sudah merasa normal dan tidak terpengaruh cedera musim lalu. Semoga musim ini saya bisa seterusnya bugar tanpa ada cedera," harap Dendi.

Dia mengakui saat kembali dari cedera pada Oktober 2016 silam masih ada sedikit trauma. Namun secara perlahan dia bisa menyesuaikan diri dan tak menghadapi masalah untuk musim 2017. "Saya sekarang siap 100% untuk menjalani musim 2017," imbuh Dendi.

Aji Santoso juga mengakui Dendi bakal menjadi kekuatan penting bagi Arema FC, terutama di posisi winger. Secara teknik maupun kematangan, Aji tidak meragukan kemampuan pemain berusia 26 tahun tersebut. Kendari demikian, dia ingin Dendi mempertahankan kosistensi performanya.

"Dendi memiliki tekad besar untuk membuktikan dirinya bagian penting dari Arema. Saya percaya dia memiliki kemampuan dan mental yang dibutuhkan tim ini. Tapi dia harus terus bekerja keras meningkatkan permainannya agar kontribusinya terus maksimal untuk Arema," sebut Aji Santoso.

Bersama Johan Alfarizie dan Benny Wahyudi, Dendi termasuk pemain didikan asli Arema yang paling loyal di Stadion Kanjuruhan. Seiring bertambahnya usia, pemain ini mulai menunjukkan perkembangan menarik, nyaris sama seperti yang ditorehkan sang kapten Johan Alfarizie.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0751 seconds (0.1#10.140)