Mau Umumkan Skuat Inti Hasil Seleksi, PSGC Kurang Penjaga Gawang

Jum'at, 10 Februari 2017 - 04:00 WIB
Mau Umumkan Skuat Inti...
Mau Umumkan Skuat Inti Hasil Seleksi, PSGC Kurang Penjaga Gawang
A A A
CIAMIS - Sudah hampir sepekan Carlos De Mello menjadi pelatih kepala PSGC Ciamis. Rencananya juru taktik asal Brasil itu siap menentukan kerangka tim dari para pemain yang saat ini melakukan seleksi.

Sejauh ini dari 39 pemain seleksi, rencananya hanya ada 26 pemain yang akan dipilih. Namun dari jumlah itu PSGC masih membutuhkan penjaga gawang.

"Sekarang hanya ada satu penjaga gawang jadi tim butuh penjaga gawang, untuk posisi yang lainnya sudah ada kriteria yang diinginkan," ujar Carlos saat ditemui di Stadion Galuh Ciamis Kamis (9/2).

Menurutnya, selama satu pekan ini sudah cukup waktu untuk menentukan pemain yang dibutuhkan. Berdasarkan seleksi yang ketat dan berbagai pertimbangan. Namun umumnya, Carlos menilai para pemain memiliki kemampuan individu dengan kualitas sama.

Hanya saja harus menentukan pemain berdasarkan kebutuhan tim. Terlebih Carlos tidak mau mengambil pemain asal-asalan.

"Tujuan dari seleksi ini, tentu saja karena kami mau bikin tim yang lebih bagus dan kuat supaya bisa lolos ke liga selanjutnya," katanya.

Rencananya, pada Jumat (10/2) dalam sesi latihan sore, sang pelatih PSGC akan langsung mengumumkan nama-nama pemain yang berhak memperkuat Laskar Singacala untuk Liga 2. Setelah terpilihnya skuat inti, Carlos akan langsung memberikan program intensif.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1901 seconds (0.1#10.140)