Catat Rekor Kebobolan, Jerman Bawa Pulang Tiga Angka

Senin, 27 Maret 2017 - 01:04 WIB
Catat Rekor Kebobolan, Jerman Bawa Pulang Tiga Angka
Catat Rekor Kebobolan, Jerman Bawa Pulang Tiga Angka
A A A
BAKU - Walau untuk pertama kalinya kebobolan di kualifikasi Piala Dunia 2018. Jerman akhirnya pulang dengan membawa tiga angka dari kandang Azerbaijan.

Ya, dalam matchday 5 Grup C kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa di Stadion Taufiq Behramov, Baku, Azerbaijan harus mengakui keunggulan Jerman 1-4. Tim tamu lebih dulu membuka keunggulan via Andre Schurrle pada menit ke-19 pasca mendapat assist Jonas Hector.

Meski begitu, tuan rumah tak mau kalah begitu saja dan menyeimbangkan keadaan pada menit ke-31 lewat Dima Nazarov usai mengonversi umpan Afran Ismayilov. Perlu diketahui, ini merupakan gol pertama yang diderita Jerman dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 setelah mencatat clean sheet pada empat laga sebelumnya di Grup C.
Tiga pencetak gol Timnas Jerman ke gawang Azerbaijan dari kanan Thomas Muller-Mario Gomez-Andre Schurrle. (Foto-Reuters)
Determinasi Jerman untuk memenangkan pertandingan ini, tampak ketika dua gol tambahan mereka sarangkan di sisa waktu babak pertama. Yakni lewat sumbangan Thomas Muller (36’) dan Mario Gomez (45’), masing-masing via assist Schurrle dan Joshua Kimmich. Lalu gol kedua Schurrle pada menit ke-81 menutup pesta Jerman di kandang Azerbaijan.

Berkat kemenangan dari Baku, Jerman kokoh di puncak klasemen sementara Grup C dengan nilai 15. Ada pun laga berikutnya, Die Mannschaft akan tandang ke Denmark dalam international friendly match pada 6 Juni mendatang, atau empat hari sebelum menjamu San Marino pada lanjutan matchday 6 Grup C kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa di Stadion Nurnberg. Sedangkan Azerbaijan akan menerima kunjungan Irlandia Utara.

Susunan pemain
Azerbaijan (4-2-3-1)

Agayev (g): Mirzebeyov, Sadiqov, Huseynov, Pasayev; Amirquliyev, Qarayev; Nazarov, Huseynov, Ismayilov; Seydayev (Yilmaz 67’)

Jerman (4-2-3-1)
Leno (g): Hector, Hummels, Howedes, Kimmich; Kroos (Rudy 89’), Khedira; Schurrle, Draxler (Sane 85’), Muller; Gomez (Oezil 61’)
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6869 seconds (0.1#10.140)