PSS Sleman Petik Tiga Angka Pertama

Rabu, 26 April 2017 - 22:48 WIB
PSS Sleman Petik Tiga Angka Pertama
PSS Sleman Petik Tiga Angka Pertama
A A A
PURBALINGGA - PSS Sleman mengamankan tiga angka perdana setelah sukses menekuk tuan rumah Persibangga Purbalingga dalam lanjutan Liga 2 2017 di Stadion Gelora Goentoer Darjono Purbalingga, Rabu (26/4/2017). PSS Sleman unggul 2-0.

Kemenangan Pasukan Freddy Mully ditentukan gol Mahadirga Maranando Lasut yang mencetak gol pada menit ke-61 dan Risky Novriansyah (71). Sukses ini sekaligus membayar hasil buruk yang dipetik di laga pembuka. Ya, runner-up Indonesian Soccer Championship (ISC) B 2016 itu dikalahkan PSCS Cilacap 0-1 pada laga pembuka, Rabu (19/4/2017).

"Kuncinya adalah disiplin dan tanggung jawab pemain. Tidak mudah karena Persibangga termotivasi bermain di kandang sendiri. Mereka bisa menahan kami sampai menit ke-63," kata Freddy Mully

Freddy mengungkap kunci sukses timnya meraup tiga angka. Diakui, dia mengusung strategi berbeda dibanding laga pertama. "Ya sebagian karena strategi termasuk Kito (Chandra Waskito yang biasa diturunkan sebagai starter), kali ini jadi pemain cadangan dan baru diturunkan di menit ke-56 menggantikan Angga Setiawan."

Sementara itu Manajer Tim Persibangga Purbalingga Doni Eriawan memastikan, pihaknya akan melakukan evaluasi besar-besaran setelah mengalami kekalahan kedua di babak penyisihan Grup 3. Sebelumnya Saptono cs takluk 0-2 dari Persibat Batang pada Minggu (23/4/2017).

"Kami akan evaluasi semuanya. Tidak masalah kami kalah, karena perjuangan belum selesai dan saya tidak salahkan pemain. Biar manajer yang menanggung sebagai evaluasi, karena kami masih optimistis meraih kemenangan lawan Persijap Jepara, 7 Mei nanti" ujar Doni.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5247 seconds (0.1#10.140)