Heboh Media Massa Italia: Mancini ke AC Milan, Montella-Roma, Spalletti-Inter

Selasa, 09 Mei 2017 - 15:17 WIB
Heboh Media Massa Italia:...
Heboh Media Massa Italia: Mancini ke AC Milan, Montella-Roma, Spalletti-Inter
A A A
MILAN - Media media massa Italia menurunkan berita perpindahan sejumlah pelatih top di Serie A Italia. Mantan pelatih Inter Milan Roberto Mancini dikabarkan akan menangani AC Milan, dengan kepindahan itu, membawa dampak efek domino pergeseran pelatih.

Corriere dello Sport mengklaim, Milan menginginkan Roberto Mancini untuk menangani Carlos Bacca dkk musim depan, sementara Vincenzo Montella menuju ke AS Roma dan Luciano Spalletti akan menangani Inter Milan.

Perpindahan pelatih ini akan menjadi lebih rumit di musim depan, lantaran ada beberapa allenatore yang masa depannya tergantung pada hasil akhir. Mancini dua kali menangani Inter, dan yang terakhir dia diberhentikan dua pekan sebelum dimulainya Serie A 2016/2017 karena ketidaksepakatan dengan klub mengenai strategi.

Status Mancini saat ini belum menangani klub alias menganggur, dan Corriere dello Sport menyebut Mancio -sebutan Mancini- berada dalam radar pemilik baru Milan asal China.

Posisi Montella di ujung tanduk di Milan saat ini, seiring rentetan hasil buruk di Serie A. Milan bertengger di peringkat 6 dengan 59 poin. Terakhir, I Rossoneri dikalahkan Roma 1-4 di San Siro, Senin (8/5/2017) dini hari WIB. Yonghong Li mungkin ingin merekrut nama besar untuk pelatih musim depan.

Montella akan menjadi pelatih baru yang ideal untuk Roma, yang mewakili masa lalu klub sebagai pemain dan memulai kariernya di manajemen di klub. Sedangkan kontrak pelatih Roma saat ini, Spalletti, akan berakhir pada 30 Juni. Banyak yang percaya bahwa Spallettti akan meninggalkan Roma musim panas nanti.

Pada Minggu (7/5/2017), Spalletti mengungkapkan penyesalannya kembali ke Stadion Olimpico. "Saya menyesal kembali ke Roma. Jika saya bisa kembali, saya tidak akan pernah kembali ke Roma," kata Spalletti.

Menurut Corriere dello Sport, Spalletti adalah target bagi pemilik Inter, Suning Group, yang menemukan kesulitan untuk merekrut pelatih pilihan pertama, Antonio Conte dan Diego Simeone. Spalletti, mantan bos Zenit St Petersburg, akan memadukan sepak bola Italia dengan karakter yang lebih internasional.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4829 seconds (0.1#10.140)