Crosser Nasional Siap Uji Sirkuit Makassar Metro

Selasa, 16 Mei 2017 - 21:38 WIB
Crosser Nasional Siap...
Crosser Nasional Siap Uji Sirkuit Makassar Metro
A A A
MAKASSAR - Sejumlah pembalap motocross akan melakukan latihan resmi sebelum tampil di Supercross Rock dan Kejurda Grasstrack Seri II. Tujuannya agar bisa siap sepenuhnya saat lomba adu cepat di sirkuit Makassar Metro, Tanjung Bunga itu dimulai pada 20-21 Mei 2017.

Saat ini sudah ada 12 pembalap nasional yang hadir di Makassar untuk menjajal lintasan itu. Apalagi, ajang ini kembali digelar setelah vakum sejak 2005. Karena itu diharapkan dapat tersaji persaingan sengit diantara para peserta.

Terlebih, lintasan yang akan rampung ini tergolong ekstrim. Soalnya, ajang supercross ini berbeda dengan motocross. Artinya, butuh keahlian khusus agar bisa melewati garis finish dengan baik.

Sekretaris panitia Rahman Zidan membenarkan sampai saat ini sudah ada 12 pembalap yang siap adu kemampuan di supercross. "Hari Jumat (19/5/2017) mendatang mereka latihan resmi," katanya.

Rahman menjelaskan salah satu pembalap yang berlaga dikejuaraan ini, yakni Andre Sondakh merupakan juara motocross edisi 2015 dan 2016. "Dia rela meninggalkan Kejurnas di Purbalingga demi tampil di Makassar," ungkapnya.

Selain Andre, croser legendaris Indonesia, Frans Tanudjaya dan Tonk Enk juga sudah siap tampil. "Mereka sudah mengkonfirmasi kehadirannya. Termasuk satu crosser Sulsel yang siap bersaing," tambah Rahman.

Sementara itu, ketua panitia Chandra Samad mengatakan sirkuit Makassar Metro yang akan segera selesai itu cukup ekstrim. Soalnya, ajang ini di atas level motocross. "Dan, saat ini sudah tahap perampungan, karena waktu juga sudah dekat," katanya.
(mir)
Berita Terkait
Ambisi Pembalap Kejar...
Ambisi Pembalap Kejar Poin di Seri Ketiga Trial Game Dirt di Yogyakarta
Supercrosser 2024 Sukses...
Supercrosser 2024 Sukses Digelar, Lahirkan Juara Baru!
Honda Kolaborasi Dengan...
Honda Kolaborasi Dengan Pemkot Makassar Gelar Gasstrack Motocross
Romain Febvre Juara...
Romain Febvre Juara Race 2 MNC MXGP Indonesia 2023 Lombok
Crosser Binaan Astra...
Crosser Binaan Astra Honda Raih Poin Perdana di MXGP Lombok
Hasil Kualifikasi MXGP...
Hasil Kualifikasi MXGP of Indonesia 2022: Tim Gajser Rebut Pole Position
Berita Terkini
Resmi, Rematch Oleksandr...
Resmi, Rematch Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Digelar 19 Juli: Kental Aroma Dendam!
1 jam yang lalu
Terungkap Alasan PB...
Terungkap Alasan PB POBSI Hadirkan Juara Dunia Biliar ke Indonesia
1 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Kemajuan Biliar Indonesia, Optimistis akan Lahir Atlet Hebat
1 jam yang lalu
Diperkuat Drifter Senior,...
Diperkuat Drifter Senior, Al Ghazali Optimistis Seven Speed Motorsport Moncer Prestasi
3 jam yang lalu
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
10 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
10 jam yang lalu
Infografis
Presiden Trump: Zelensky...
Presiden Trump: Zelensky Belum Siap untuk Perdamaian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved