Usai GP Prancis, Lorenzo Semakin Klop dengan Ducati

Senin, 22 Mei 2017 - 20:05 WIB
Usai GP Prancis, Lorenzo...
Usai GP Prancis, Lorenzo Semakin Klop dengan Ducati
A A A
LE MANS - Jorge Lorenzo merasa semakin cocok dengan karakteristik motornya, Ducati Desmosedici GP17. Sempat mengalami kesulitan di awal musim ini, Lorenzo sekarang sudah bisa memahami kekurangan dan kelebihan motornya tersebut.

Hal itu diutarakan Lorenzo usai melakoni balapan di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu (21/5/2017). Pada kesempatan tersebut, ia finis di posisi enam dengan catatan waktu 43 menit 53.795 detik.

"Setelah tampil di Jerez, jujur saya penasaran dengan kinerja motor ini di Le Mans. Saya akhirnya finis keenam dan dapat melewati berbagai situasi sulit. Saya puas dengan hasilnya, tapi saya ingin lebih cepat lagi," ucap Lorenzo yang dikutip dari Crash.

"Secara garis besar balapan kali ini berjalan cukup sulit. Namun tim sudah bekerja luar biasa dan mereka tahu apa yang saya butuhkan di balapan ini. Saya semakin terbiasa dengan karakter Desmosedici GP17. Kini kami hanya perlu memperbaiki satu atau dua poin utama agar bisa bersaing dengan para pembalap unggulan. Kami membutuhkan beberapa bagian penting agar bisa lebih kompetitif di sisa musim ini," tambahnya.

"Sekarang yang bisa saya lakukan hanya beradaptasi. Bila mencoba sesuatu yang baru, mungkin saja dapat memperbaiki satu atau dua kelemahan kami. Tapi sampai itu terjadi, saya harus menyesuaikan diri agar bisa mendapatkan hasil maksimal dari motor ini," pungkas pembalap 30 tahun tersebut.

Lorenzo kini berada di posisi delapan klasemen. Ia memiliki 38 poin, selisih 47 angka dari Maverick Vinales yang sedang memimpin persaingan.
(bep)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
57 menit yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
1 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
6 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
7 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
8 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
8 jam yang lalu
Infografis
Prancis Kerahkan Pesawat...
Prancis Kerahkan Pesawat Bersenjata Nuklir ke Perbatasan Jerman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved