Buffon: Italia tinggalkan strategi bertahan
A
A
A
Sindonews.com - Jelang menghadapi Der Panzer pada babak semifinal Piala Eropa 2012, Penjaga gawang Gianluigi Buffon pastikan pasukan Gli Azzurri akan tampil agresif dengan tampil menyerang habis-habisa dan dia berharap laga tak diakhiri adu penalti.
"Alangkah lebih baik jika kami menyelesaikan laga ini tanpa adu penalti, kami sudah meninggalakan strategi bertahan, kami pasti menyerang" ujarnya seperti yang dikutip bleacher report, Jumat (29/6/2012)
Buffon mengatakan, salah satu yang dapat dijadikan nilai plus bagi Italia adalah sejarah pertemuan kedua tim. Dalam tujuh pertemuan terakhir, Jerman belum mencatatkan kemenangan sekali pun. Bahkan, Jerman takluk 0-2 dari Italia di Piala Dunia 2006.
"Kemenangan atas Jerman di semifinal 2006 sangat memuaskan. Ketika itu, kami mengalahkan lawan yang hebat. Kami tahu Jerman ingin balas dendam, dan Anda memang tim yang sangat kuat dan hebat. Kami tidak dapat melakukan kesalahan, dan sedikit membutuhkan keberuntungan untuk menang" katanya.
Bahkan Buffon mengomentari permainan kiper muda Jerman, Manuel Neuer, yang berpotensi menjadi salah satu kiper terbaik di dunia. "Saya tidak tahu. Setiap orang mempunyai catatan hidupnya masing-masing. Tetapi, dia (Neuer) tentunya sangat berbakat," pungkasnya.
"Alangkah lebih baik jika kami menyelesaikan laga ini tanpa adu penalti, kami sudah meninggalakan strategi bertahan, kami pasti menyerang" ujarnya seperti yang dikutip bleacher report, Jumat (29/6/2012)
Buffon mengatakan, salah satu yang dapat dijadikan nilai plus bagi Italia adalah sejarah pertemuan kedua tim. Dalam tujuh pertemuan terakhir, Jerman belum mencatatkan kemenangan sekali pun. Bahkan, Jerman takluk 0-2 dari Italia di Piala Dunia 2006.
"Kemenangan atas Jerman di semifinal 2006 sangat memuaskan. Ketika itu, kami mengalahkan lawan yang hebat. Kami tahu Jerman ingin balas dendam, dan Anda memang tim yang sangat kuat dan hebat. Kami tidak dapat melakukan kesalahan, dan sedikit membutuhkan keberuntungan untuk menang" katanya.
Bahkan Buffon mengomentari permainan kiper muda Jerman, Manuel Neuer, yang berpotensi menjadi salah satu kiper terbaik di dunia. "Saya tidak tahu. Setiap orang mempunyai catatan hidupnya masing-masing. Tetapi, dia (Neuer) tentunya sangat berbakat," pungkasnya.
(wbs)