Usir Peminat, Real Madrid Perpanjang Kontrak Playmaker Mudanya
A
A
A
MADRID - Real Madrid kini tidak perlu takut kehilangan gelandang mudanya. Marco Asensio bakal terus di Santiago Bernabeu karena dalam waktu dekat akan memperpanjang kontraknya selama satu musim.
Sekembalinya setelah dipinjam Espanyol, Asensio bisa membuktikan kapasitasnya bersama Real Madrid. Dalam tempo satu musim, dia membantu Los Blancos menggondol empat titel, termasuk trofi La Liga (2016/2017) serta Liga Champions (2016/2017).
Walau jarang jadi starter maupun bermain penuh, Asensio kerap tampil bagus tiap kali diturunkan. Salah satu kontribusinya adalah menyumbang satu gol waktu Real Madrid melumat Juventus 4-1 saat final Liga Champions di Cardiff.
Ya, pemain berusia 21 tahun itu masuk program kerja pelatih Zinedine Zidane di musim 2017/2018. Karena itu Zizou meminta pada Asensio untuk menambah masa tugasnya selama setahun. Tujuaannya agar dia tidak diculik klub lain.
Disebutkan kontrak Asensio akan diperpanjang hingga 30 Juni 2023. Ini kali kedua dalam rentan satu tahun dia membubuhkan tanda tangannya. Tidak hanya itu, Real Madrid juga bakal menaikan buy-out clause Asensio menjadi 350 juta euro.
Padahal, Real Madrid hanya mengeluarkan 3,9 juta euro waktu membelinya dari Real Mallorca pada 2014. Dengan pembaharuan kontrak serta naiknya klausul pembelian, diharapkan bisa mengusir tim peminat.
Belakangan ini Asensio dikaitkan dengan sejumlah klub Inggris, diantaranya Manchester United yang memang gemar merekrut pemain Real Madrid. Asensio konon jadi alternatif jika James Rodriguez gagal direkrut.
Sekembalinya setelah dipinjam Espanyol, Asensio bisa membuktikan kapasitasnya bersama Real Madrid. Dalam tempo satu musim, dia membantu Los Blancos menggondol empat titel, termasuk trofi La Liga (2016/2017) serta Liga Champions (2016/2017).
Walau jarang jadi starter maupun bermain penuh, Asensio kerap tampil bagus tiap kali diturunkan. Salah satu kontribusinya adalah menyumbang satu gol waktu Real Madrid melumat Juventus 4-1 saat final Liga Champions di Cardiff.
Ya, pemain berusia 21 tahun itu masuk program kerja pelatih Zinedine Zidane di musim 2017/2018. Karena itu Zizou meminta pada Asensio untuk menambah masa tugasnya selama setahun. Tujuaannya agar dia tidak diculik klub lain.
Disebutkan kontrak Asensio akan diperpanjang hingga 30 Juni 2023. Ini kali kedua dalam rentan satu tahun dia membubuhkan tanda tangannya. Tidak hanya itu, Real Madrid juga bakal menaikan buy-out clause Asensio menjadi 350 juta euro.
Padahal, Real Madrid hanya mengeluarkan 3,9 juta euro waktu membelinya dari Real Mallorca pada 2014. Dengan pembaharuan kontrak serta naiknya klausul pembelian, diharapkan bisa mengusir tim peminat.
Belakangan ini Asensio dikaitkan dengan sejumlah klub Inggris, diantaranya Manchester United yang memang gemar merekrut pemain Real Madrid. Asensio konon jadi alternatif jika James Rodriguez gagal direkrut.
(mir)