Ini Persiapan Terakhir Timnas Indonesia U-16 Sebelum Ikuti Kualifikasi Piala AFC

Kamis, 07 September 2017 - 13:59 WIB
Ini Persiapan Terakhir Timnas Indonesia U-16 Sebelum Ikuti Kualifikasi Piala AFC
Ini Persiapan Terakhir Timnas Indonesia U-16 Sebelum Ikuti Kualifikasi Piala AFC
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia U-16 akan mengikuti turnamen besar pada bulan ini. Dari 16-24 September 2017, skuat didikan Fakhri Husaini bakal tampil di Thailand guna mengikuti babak kualifikasi Piala AFC U-16.

Jelang keberangkatan, Timnas U-16 terus menempa persiapan di Lapangan Atang Sutresna, Kompleks Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur. Rendy Juliansyah Cs bahkan sudah melakukan laga uji coba yang di antaranya berakhir dengan kemenangan.

Jumat (8/9/2017) Timnas Indonesia U-16 punya satu agenda uji coba lagi melawan Kabomania FC U-17. Dalam uji coba tersebut, Fakhri membawa beberapa misi besar dan salah satunya soal pemangkasan skuat dari 25 orang menjadi 23.

"Hasil uji coba sejauh ini dapat dilihat bahwa tim masih bisa terus berkembang. Mereka selalu belajar dari setiap uji coba yang mereka jalani. Ini bagus, agar mereka siap dalam turnamen sesungguhnya nanti," ucap Fakhri yang dikutip dari situs PSSI.

"Saya mengharapkan pemain benar-benar tersaring di pemusatan latihan dengan beberapa kali uji coba. Kami nantinya akan mempersiapkan 23 pemain (sesuai regulasi turnamen) untuk dibawa ke Thailand. Nama-namanya nanti akan saya beritahu setelah saya memberi laporannya kepada federasi (PSSI)," tambahnya.

Di babak kualifikasi Piala AFC U-16, Indonesia berada di grup G bersama Thailand, Laos, Kepulauan Mariana Utara, dan Timor Leste. Pada laga pertama, Indonesia bakal menghadapi Kepulauan Mariana Utara (16 September) lalu dilanjutkan Timor Leste (18 September), Thailand (20 September), dan Laos (22 September).

Berikut daftar 25 pemain Timnas Indonesia U-16:
Kiper:
Ahludz Dzikri Fikri (ASAD 313, Purwakarta), Havidz Fauzan Muzaki (PSP Padang), Ernando Ari Sutaryadi (SSB Bina Bakat, Kalteng Putra), Muhammad Risky Sudirman (SSB Villa 2000)

Belakang: Mochammad Yudha Febrian (SSB Cibinong Putra), Liba Valentino Imwahyusyah (ASIFA, Malang), Muhammad Reza Fauzan (SSB Patriot Panton Labu, Aceh), Ahmad Rusadi (SSB Prima Utama Palaran, Samarinda), Fadilah Nur Rahman (Nagari Ketaping, Padang), Miftakhul Septa Anjar Pradika (Apacinti Akademi, Semarang), M Salman (SSB JFA)

Tengah: Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi (PPSM Junior, Magelang), Brylian Negiehta Dwiki Aldama (Gelora Putra, Sidoarjo), David Maulana (PTP W 1, Sumatera Utara), Hamsa Lestaluhu (ASAD 313 Purwakarta), Komang Teguh Trisnanda (Diklat Ragunan), Fatah Aji Pratama (PPLP, DKI Jakarta), M Rafiq Ramdani (SSB Bina Taruna, Jakarta)

Depan: Miftahul Husyen Rahmatullah (SSB Bromo), Rendy Juliansyah (ASIOP Apacinti), Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri (PPSM Junior, Magelang), Andre Oktaviansyah (SSB Pelita Jaya Soccer School), Althaf Indie Alrizky (SSB Tajimalela), Mochammad Supriadi (SSB Blue Eagle, Jakarta), Sutan Zico Armando (SSB Bina Taruna, Jakarta).
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6906 seconds (0.1#10.140)