Raih Dua Emas, Wushu Indonesia 10 Besar Dunia

Kamis, 05 Oktober 2017 - 03:01 WIB
Raih Dua Emas, Wushu...
Raih Dua Emas, Wushu Indonesia 10 Besar Dunia
A A A
Kontingen wushu Indonesia masuk 10 besar pada Kejuaraan Wushu Dunia ke-14 2017 di Kazan, Rusia, 27 September-3 Oktober 2017. Indonesia bertengger di peringkat 7 setelah mengamankan dua medali emas, empat perak, dan dua perunggu.

Emas diraih andalan Indonesia Lindswell Kwok di nomor Taijiquan putri. Lindswell meraih poin 9,67, mengalahkan pewushu Vietnam Tran Thi Khanh Ly dengan nilai 9,64, Saito Shiho (Jepang) dengan 9,62. Sedangkan Felda Elvira Santoso menjadi yang terbaik di nomor Gunshu putri.

Bagi Lindswell, ini emas kelima yang pernah diraih di empat Kejuaraan Dunia. Emas pertama Lindswell direbut pada tahun 2009, 2013, 2015, dan 2017. Pada 2015 di Jakarta, Lindswell meraih dua emas di nomor Taijiquan dan Taijijian.

Empat perak dipersembahkan Juwita Niza Wasni (nomor Nangun putri), Achmad Hulaefi (Changquan dan Gunshu putra), serta Edgar Xavier Marvelo (daoshu). Sedangkan dua perunggu diraih Juwita Niza Wasni (Nandao putri) dan Abdul Haris Sofyan di nomor Sanda putra kelas 60 kg.

Kontingen China menjadi juara umum dengan memetik 15 emas. Sedangkan Iran sebagai runner-up dengan raihan delapan emas satu perak dan dua perunggu. Hong Kong di posisi ketiga dengan lima emas tiga perak, dan tiga perunggu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6577 seconds (0.1#10.140)