Kidambi Jadi Nomor Satu Dunia Jika Menang di China Terbuka 2017
Sabtu, 04 November 2017 - 20:33 WIB

Kidambi Jadi Nomor Satu Dunia Jika Menang di China Terbuka 2017
A
A
A
HYDERABAD - Kidambi Srikanth akan menjadi pebulu tangkis nomor satu dunia apabila berhasil memenangkan gelar superseries di China Terbuka, 14-19 November 2017 mendatang. Saat ini, tunggal putra India berada di posisi kedua di tabel BWF.
Menurut catatan BWF, Kidambi saat ini memiliki koleksi 73403 poin, sementara posisi pertama ditempati Viktor Axelsen (Denmark) dengan 77930 poin. Dengan kemenangan di China, Kidambi dipastikan naik ke peringkat pertama.
"Kidambi akan meningkatkan perolehan poinnya menjadi 81.743 dan Axelsen cuma memiliki poin 79.580. Dengan catatan, kedua pebulu tangkis tersebut lolos ke final, dan Kidambi memenangkan gelar," demikian laporan Sports Cafe.
melihat tren yang berkembang, Kidambi berpeluang memenangkan gelar di China Terbuka. Pasalnya, di dua turnamen superseries teranyar (Denmark dan Prancis) Kidambi mampu memenangkan gelar. (Baca juga: Kidambi Srikanth Puji Sosok Pelatih Mulyo Handoyo )
Sepanjang tahun 2017, Kidambi telah memenangkan empat gelar superseries; di Australia, Indonesia, Denmark dan Prancis. Jika memenangkan gelar di China, Kidambi akan menjadi pebulu tangkis India pertama yang naik ke peringkat teratas dunia sejak Prakash Padukone (1980).
Menurut catatan BWF, Kidambi saat ini memiliki koleksi 73403 poin, sementara posisi pertama ditempati Viktor Axelsen (Denmark) dengan 77930 poin. Dengan kemenangan di China, Kidambi dipastikan naik ke peringkat pertama.
"Kidambi akan meningkatkan perolehan poinnya menjadi 81.743 dan Axelsen cuma memiliki poin 79.580. Dengan catatan, kedua pebulu tangkis tersebut lolos ke final, dan Kidambi memenangkan gelar," demikian laporan Sports Cafe.
melihat tren yang berkembang, Kidambi berpeluang memenangkan gelar di China Terbuka. Pasalnya, di dua turnamen superseries teranyar (Denmark dan Prancis) Kidambi mampu memenangkan gelar. (Baca juga: Kidambi Srikanth Puji Sosok Pelatih Mulyo Handoyo )
Sepanjang tahun 2017, Kidambi telah memenangkan empat gelar superseries; di Australia, Indonesia, Denmark dan Prancis. Jika memenangkan gelar di China, Kidambi akan menjadi pebulu tangkis India pertama yang naik ke peringkat teratas dunia sejak Prakash Padukone (1980).
(bep)