Warriors Tumbal Ke-14 Celtics

Jum'at, 17 November 2017 - 11:15 WIB
Warriors Tumbal Ke-14...
Warriors Tumbal Ke-14 Celtics
A A A
BOSTON - Identitas Boston Celtics sebagai salah satu kandidat juara semakin terlihat di musim reguler NBA 2017/2018. Pada pertandingan lanjutan yang berlangsung di TD Garden, Jumat (17/11/2017) WIB, tuan rumah berhasil menyegel kemenangan atas Golden State Warriors dengan skor 92-88.

Ini merupakan kemenangan ke-14 mereka secara beruntun dari 16 pertandingan terakhir di musim reguler NBA 2017/2018. Keberhasilan ini sekaligus menghentikan rekor tujuh kemenangan beruntun Warriors.

Kunci dari kemenangan ini adalah skenario permainan defensif yang diperagakan anak asug Brad Stevens. Ini membuktikan bahwa mereka layak disegani musim ini.

Pada pertandingan ini, Jaylen Brown menjadi pendulang angka terbanyak untuk Celtics dengan membukukan 22 poin dan tujuh rebound. Sementara Al Horford mencetak 18 angka, 11 rebound dan dua asisst.

Di kubu tim tamu, Kevin Durant keluar sebagai top skor di pertandingan ini dengan mengoleksi 24 poin, tiga rebound, dan tiga assist. Sementara Klay Thompson hanya mampu menyumbang 13 angka.

Keberhasilan yang diraih Celtics semakin memperkuat posisinya di puncak Wilayah Timur dengan rekor menang-kalah (14-2). Sementara Warriors terjebak di urutan kedua Wilayah Barat dengan 11-4.

Daftar Kemenangan Terpanjang Lima Musim Terakhir


1. Golden State Warriors (2014–15): 28
2. San Antonio Spurs (2013–14): 19
3. Atlanta Hawks (2014–15): 19
4. Golden State Warriors (2014–15): 16
5. Boston Celtics (2017–18): 14
6. Golden State Warriors (2016–17): 14
7: Miami Heat (2016–17): 13
8. San Antonio Spurs (2015–16): 13
9. Cleveland Cavaliers (2015-2016): 12
10. Golden State Warriors (2015-2016): 12
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0581 seconds (0.1#10.140)