Tingginya Harapan Conte pada David Luiz

Jum'at, 15 Desember 2017 - 23:22 WIB
Tingginya Harapan Conte...
Tingginya Harapan Conte pada David Luiz
A A A
LONDON - Cederanya David Luiz benar-benar menganggu pikiran Antonio Conte. Pelatih Chelsea berharap ada keajaiban hingga palang pintu The Blues asal Brasil itu bisa pulih lebih cepat.

Chelsea sangat membutuhkan jasa Luiz mengingat jadwal ke depan Conte bakal menghadapi sejumlah pertandingan penting salah satunya ketika menjamu Southampton dalam lanjutan kompetisi Liga Premier Inggris, Sabtu (16/12/2017). Sayangnya, cedera ketika melawan Qarabag di Liga Champions pada 22 November lalu masih membuat Luiz menjalami pemulihan.

"David mengalami peradangan di lutut dan kami mencoba menyelesaikan situasi ini dari demi hari dengan dokter. Saya tidak tahu kapan di akan kembaoi bermain," kata Conte dilansir Soccerway, Jumat (15/12/2017).

Selama masa pemulihan, Luiz menjalani latihan sendiri. Lebih banyak waktunya di habiskan di kolam renang. "Hari ini saya dia renang dan ke lapangan untuk berlari ringan. Tapi masih sangat lamban. Ini masalah serius, tapi kami berharap bisa mengatasinya sesegera mungkin," terang Conte.

Dengan kondisi seperti ini, kata Conte, semua pemain akan mengalami frutrasi. "Pastinya banyak pemain yang frutrasi karena cedera sebab ia tak bisa bermain. Namun cedera merupakan risiko dari pekerjaan ini."

(bbk)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2224 seconds (0.1#10.24)