Bos Yamaha Dukung Pengurangan Tes Pramusim Tahun Depan

Minggu, 14 Januari 2018 - 15:18 WIB
Bos Yamaha Dukung Pengurangan...
Bos Yamaha Dukung Pengurangan Tes Pramusim Tahun Depan
A A A
TOKYO - Bos tim Yamaha, Lin Jarvis menyatakan dukungan terhadap rencana untuk mengurangi jumlah tes pramusim dari tiga menjadi dua di tahun depan. Pasalnya, dengan kehadiran Thailand di kalender MotoGP akan berdampak pada kondisi pembalap dan tentunya akan menjadi musim tersibuk di kejuaraan grand prix.

Sirkuit Buriram, Thailand, telah diperkenalkan Dorna Sports. Dengan demikian, 19 balapan bakal dijalani pembalap selama gelaran MotoGP musim ini. Penambahan tuan rumah akan terus terjadi dan wacana terbaru yakni ketertarikan Islandia kalender musim depan.

Tidak heran jika Jarvis mendukung rencana pengurangan tes pramusim. Menurutnya, tidak masuk akal jika gelaran MotoGP dilaksanakan hingga 20 balapan. Pasalnya, para mekanik dan pembalap juga membutuhkan keseimbangan pada tunggangannya.

"20 balapan sangat banyak, tidak hanya untuk pengendara tapi juga untuk kita semua. Melakukan triple flyway selalu melelahkan di penghujung tahun, dan tahun ini perlombaan ekstra pertama Thailand ada di luar Eropa," jelas Jarvis seperti dikutip dari Motorsport, Minggu (14/1/2018).

"Pasti kami tidak ingin melakukan lebih dari 20, dan saya pikir jika kita melakukan 20 kita harus mengurangi pengujian. Saya yakin ada rencana untuk mengurangi satu tes musim dingin, untuk memberi kita keseimbangan sedikit lebih," tutur Jarvis.
(nug)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
12 menit yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
1 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
1 jam yang lalu
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Rebut Pole Position!
1 jam yang lalu
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!
1 jam yang lalu
Charles Honoris Pimpin...
Charles Honoris Pimpin Pordasi Jakarta 2025-2029, Targetkan Ibu Kota Jadi Sentra Kuda Pacu Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved