Greysia/Apriyani Berpeluang Gondol Gelar Indonesia Masters 2018

Jum'at, 19 Januari 2018 - 18:19 WIB
Greysia/Apriyani Berpeluang...
Greysia/Apriyani Berpeluang Gondol Gelar Indonesia Masters 2018
A A A
JAKARTA - Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berpeluang menggondol gelar dari ajang Indonesian Masters 2018. Nomor ganda putri memang dipatok target maksimal dalam penampilannya di depan publik sendiri.

Untuk bisa mewujudkan target tersebut, di babak pertama Greysia/Apriyani akan bertemu dengan unggulan kedelapan asal Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yan.

“Selama berpasangan dengan Apri, saya belum pernah bertemu pasangan Malaysia ini. Dari awal pelatih mengatakan kalau kami fokus satu demi satu pertandingan dulu saja. Tiap lewati babak, pelajari lagi permainan lawan di babak selanjutnya, step by step,” kata Greysia kepada Badmintonindonesia, Jumat (19/1/2018).

Ketika ditanya soal lawan terberat, Greysia mengatakan bahwa kekuatan ganda putri dunia kini kian merata. “Sekarang juara di ganda putri kan ganti-ganti terus. Jadi tiap babak, dari awal kami harus selalu siap. Pokoknya tidak boleh over pede atau kurang pede,” tambahnya.

“Secara keseluruhan, banyak target yang harus dicapai tim ganda putri tahun ini. Tiap turnamen kami maunya yang terbaik. Kalau ditanya targetnya apa di Indonesia Masters, tentunya kami menginginkan gelar juara. Tiap turnamen akan jadi evaluasi, terutama untuk menentukan tim inti di Asian Games,” beber pelatih ganda putri Eng Hian.

Ajang Indonesian Masters 2018 menjadi salah satu ajang penilaian Eng Hian akan penampilan pasangan ganda putri utama. Selain Greysia/Apriyani, mereka yang akan berlaga adalah Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani dan Nitya Krishinda Maheswari/Yulfira Barkah.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7588 seconds (0.1#10.140)