Pengamanan Maksimal, Aparat Siaga di SUGBK

Sabtu, 17 Februari 2018 - 15:56 WIB
Pengamanan Maksimal,...
Pengamanan Maksimal, Aparat Siaga di SUGBK
A A A
JAKARTA - Partai puncak Piala Presiden 2018 diprediksi mendapat dukungan luar biasa dari fans empat tim yang akan berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Partai puncak mempertemukan Persija Jakarta melawan Bali United, Sabtu (17/2/2018) mulai pukul 19.30 WIB.
Pengamanan Maksimal, Aparat Siaga di SUGBK

Sebelum laga puncak digelar, akan dipertandingkan laga perebutan tempat ketiga yang mempertemukan PSMS Medan melawan Sriwijaya FC pada pada pukul 15.30 WIB. Dua pertandingan itu diprediksi menghadirkan puluhan ribu penonton, terutama dari The Jakmania suporter Persija.

Dalam laman resmi liga-indonesia, Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan pihaknya melalui Polda Metro Jaya siap mengamankan jalannya partai puncak Piala Presiden 2018.
Pengamanan Maksimal, Aparat Siaga di SUGBK

"Sudah disiapkan sekitar 5.200 petugas keamanan dari unsur Polri dan TNI. Polda Metro Jaya juga punya masih punya kekuatan cadangan 6.000 pasukan di Kelapa Dua yang setiap siap bisa digerakkan untuk antisipasi keamanan," tutur Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

Pengamanan diperketat lantaran Presiden RI Joko Widodo direncanakan hadir di event tersebut. Selain itu, pemeriksaan terhadap barang bawaan penonton juga diperketat, terutama untuk mencegah masuknya flare.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0904 seconds (0.1#10.140)