Mohamed Salah, Bintang Mesir Bertabur Rekor

Minggu, 01 April 2018 - 17:01 WIB
Mohamed Salah, Bintang...
Mohamed Salah, Bintang Mesir Bertabur Rekor
A A A
LONDON - Mohamed Salah keluar sebagai penentu kemenangan Liverpool di markas Crystal Palace. Gol yang dia cetak di menit ke-84 mengantarnya pada setumpuk rekor di Liga Inggris.

Hingga pekan ke-32, Salah telah mencetak 29 gol untuk Liverpool di Liga Inggris. Total, pemain asal Mesir tersebut memborong 37 gol bersama The Reds di semua kompetisi.


Berbagai rekor telah dipecahkan oleh Mohamed Salah. Diantaranya Salah merupakan pemain debutan Liverpool tersubur sepanjang masa. Jumlah golnya mematahkan Fernando Torres (33 gol) pada 2007/2008.

Salah juga tercatat sebagai pesepakbola Mesir termoncer di Liga Inggris. Kompatriotnya, Ahmed Mido Hossam, pernah mencatat 22 gol bersama tiga klub; Tottenham Hotspur, Middlesbrough, dan Wigan.

Menurut catatan Opta, Salah selalu mencetak gol dalam 21 pertandingan terakhir di Premier League. Rekor tersebut setara Cristiano Ronaldo (2007/2008) dan Robin van Persie (2012/2013).

Rekor Salah bersama Liverpool

1.Pemain Liverpool tersubur di satu musim sejak era Premier League. Sebelumnya dipegang Robbie Fowler (36 gol) pada 1995/1996.
2.Salah lebih baik dari Fowler karena mencetak 37 gol hanya dari 41 laga. Sementara pendahulunya itu 53 pertandingan.
3.Dari jumlah 29 gol Salah di Premier League 2017/2018, 22 di antaranya dia buat dengan kaki kiri. Menurut catatan, Salah pemilik kaki kiri paling mematikan di liga.
4.Salah merupakan pemain debutan paling moncer di Liverpool. Sebelumnya, rekor tersebut dipegang Fernando Torres yang mencetak 33 gol bagi The Reds di musim 2007/2008.
5.29 gol yang dicetak Mo Salah bersama Liverpool menjadikannya sejajar dengan Didier Drogba. Keduanya merupakan pesepak bola Afrika tersubur di Liga Inggris.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7964 seconds (0.1#10.140)