Mourinho: Kami Lebih Pantas Dihormati!

Minggu, 08 April 2018 - 05:35 WIB
Mourinho: Kami Lebih...
Mourinho: Kami Lebih Pantas Dihormati!
A A A
MANCHESTER - Pelatih Manchester United Jose Mourinho mengatakan timnya layak mendapat lebih banyak rasa hormat setelah menang atas Manchester City pada Derby Manchester Liga Primer di Etihad Satdium, Minggu (8/4/2018) dini hari WIB. United bangkit dari ketertinggalan dua gol untuk mengalahkan City 3-2 sekaligus menunda penobatan gelar juara Liga Primer.

"Saya pikir kami sedikit lebih baik daripada yang orang pikirkan," kata Mourinho seperti dilansir BBC. "Para pemain sedikit lebih baik daripada yang orang pikirkan dan saya sedikit lebih baik daripada yang orang pikirkan. Kami pantas mendapat lebih banyak rasa hormat daripada yang diberikan orang."

Gol City dicetak Vincent Kompany pada menit ke-25 dan digandakan Ilkay Guendogan (31). Namun, Unite membalas di babak kedua melalui Paul Pogba (53 dan 55), plus Chris Smalling (69).

Comeback United Rusak Rencana City Pesta di Laga Bergengsi

https://soccer.sindonews.com/read/1296019/54/comeback-united-rusak-rencana-city-pesta-di-laga-bergengsi-1523126589

Mourinho merasa ini adalah momen bagi para kritikus untuk memberikan United hak mereka yang seharusnya. "Kami tidak seburuk yang orang katakan. Apa yang akan kami coba buktikan adalah kami tim terbaik kedua di negara ini."

United telah memberikan kekalahan liga pertama City di Etihad sejak Desember 2016 ketika Chelsea menang di sana dan kemenangan membuat Pogba dkk berada di posisi yang kuat untuk menempati posisi kedua di liga.

Mereka kini unggul empat angka dari tim urutan ketiga Liverpool dan Tottenham Hotspur yang menempati posisi keempat. Namun, Mourinho, yang hubungannya dengan Guardiola tidak selalu ramah, mengakui City sebagai tim yang layak juara.

"Tentu saja mereka (City) frustrasi karena mereka ingin melakukannya hari ini, tapi saya mengucapkan selamat kepada mereka untuk gelar karena mereka akan menang dan pantas," kata Mourinho. "Mereka berhak mendapat gelar karena mereka tidak memberi orang lain kesempatan."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0776 seconds (0.1#10.140)