Chelsea Terancam Ngontrak di Stadion Wembley

Jum'at, 27 April 2018 - 15:53 WIB
Chelsea Terancam Ngontrak...
Chelsea Terancam Ngontrak di Stadion Wembley
A A A
LONDON - Rencana pindah tangan Stadion Wembley diprediksi membuat Chelsea bingung. Sebab, klub ibu kota Inggris tersebut bermaksud menjadikan stadion legendaris itu sebagai kandang musim depan.

Chelsea saat ini sedang mencari stadion karena Stamford Bridge akan dipugar akhir musim. Menurut media setempat, proses renovasi stadion berkapasitas 41 ribu tempat duduk akan makan waktu empat tahun.

Stadion Wembley kemudian menjadi pilihan Chelsea untuk menggelar laga kandang musim depan. Namun, di tengah rencana tersebut, seorang pengusaha bernama Shahid Khan bermaksud membeli Stadion Wembley.

FA dikabarkan tergiur dengan tawaran Khan yang mencapai 700 juta dolar AS atau sekitar Rp9,7 triliun. Dikutip BBC Sports, keputusan FA menjual Wembley karena himpitan ekonomi yang melanda badan sepak bola di Inggris tersebut.

Khan, kepada jurnalis di Inggris menyinggung tentang rencana Chelsea menjadikan Wembley sebagai kandang. Pengusaha yang juga pemilik klub Fulham menyebut Chelsea tetap bisa menggunakan stadion tersebut.

"Chelsea berbicara tentang rencana membangun stadion (Stamford Bridge). Kami (Stadion Wembley -red) akan menyambut mereka karena kami memiliki cara yang kreatif dalam memanfaatkan stadion ini," kata Khan, Jumat (27/4/2018).

Stadion Wembley sebelumnya menjadi kandang Tottenham Hotspur pada musim 2017/2018 karena White Hart Lane sedang dipugar. Namun, Spurs tidak perlu pusing karena mereka akan kembali menempati White Hart Lane musim depan.

Stadion Wembley juga merupakan tuan rumah Piala FA dan markas bagi Timnas Inggris dari tahun ke tahun. (Baca juga: Stadion Wembley Dijual Rp9,7 Triliun )

Khan yang merupakan bos Jacksonville Jaguars (American Football) dipercaya membeli Stadion Wembley untuk menggelar olahraga tersebut. Jika benar demikian, Chelsea terancam berbagi kandang dengan Jacksonville Jaguars musim depan.
(nug)
Berita Terkait
Lukaku Resmi Kembali...
Lukaku Resmi Kembali Berkostum Chelsea!
Keuangan Chelsea Karut-Marut,...
Keuangan Chelsea Karut-Marut, Ini Cara Thomas Tuchel Semangati Pasukannya
Terekam CCTV, Rumah...
Terekam CCTV, Rumah Pemain Chelsea Ini Dibobol Perampok
Leicester Vs Chelsea...
Leicester Vs Chelsea : Ambisi The Blues Amankan Puncak Klasemen
Masuaku Tak Menyangka...
Masuaku Tak Menyangka Jadi Pahlawan Kemenangan West Ham Melawan Chelsea
Hat-trick Mount Lawan...
Hat-trick Mount Lawan Norwich, Bawa Chelsea Kokoh di Puncak Klasemen
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
2 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
2 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
3 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
4 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
5 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
6 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved