Kembalinya Kepercayaan Diri Dybala

Kamis, 27 September 2018 - 14:39 WIB
Kembalinya Kepercayaan...
Kembalinya Kepercayaan Diri Dybala
A A A
TURIN - Penyerang Juventus Paulo Dybala semringah. La Joya -julukan Dybala- berharap golnya ke gawang Bologna dapat mengembalikan kepercayaan dirinya jelang laga kontra Napoli dalam lanjutan Serie A 2018/2019.

Bintang sepak bola Argentina itu menyumbang satu gol saat Juventus mengalahkan Bologna 2-0 pada giornata 6 Serie A 2018/2019 di Juventus Satdium, Rabu (26/9/2018) atau Kamis (27/8/2018) dini hari WIB. Gol Dybala dikemas menit ke-11 dan digandakan Blaise Matuidi pada menit ke-16.

Ini gol pertama Dybala untuk Jeventus musim ini. Penyerang kelahiran Laguna Larga, Cordoba, Argentina, 15 November 1993, itu memecah kebuntuan setelah 492 menit tak mencetak gol di Serie A.

“Mudah-mudahan gol ini dapat mengembalikan kepercayaan diri, yang saya miliki sebelumnya,” kata Dybala kepada DAZN dilansir football-italia.

“Saya telah bekerja sangat keras untuk bisa melakukan performa seperti itu. Wajar jika saat penampilan pemain menurun, penggemar berharap lebih banyak."

Dybala juga mengungkap hubungannnya dengan Cristiano Ronlado. Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menurunkan Ronaldo dan Dybala sebagai starter di lini depan melawan Bologna, dalam formasi 3-5-2.

Dengan berlatih dan permainan yang dimainkan bersama, tentu hubungan kamisemkain baik. Kami memiliki banyak antusiasme dan mencoba memberinya peluang mencetak gol, tetapi saya mencoba bermain untuk seluruh tim dan tidak peduli siapa yang mencetak gol selama kami menang.”

Juventus akan menjalani jadwal sibuk dalam dua pekan terakhir. Setelah melawan Bologna, Ronaldo dkk menghadapi Napoli di kandang, pada Sabtu (29/9/2018). Juventus di puncak klasemen dengan 18 poin, sedangkan Napoli di peringkat 2 dengan 15 angka. “Ini adalah permainan paling mudah untuk disiapkan, karena ada begitu banyak kegembiraan dan antusiasme. Kami ingin menang,” tegas Dybala.

Setelah meladeni Napoli, La Vecchia Signora menantang klub Swiss Young Boys di Juventus Arena, Selasa (2/10/2018). Sedangkan Derby Turin kontra Udinese akan dilakoni Juventus pada Sabtu (6/10/2018).
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0451 seconds (0.1#10.140)