Target Tim Honda: Kawinkan Gelar Pembalap MotoGP dengan Konstruktor

Jum'at, 26 Oktober 2018 - 10:08 WIB
Target Tim Honda: Kawinkan...
Target Tim Honda: Kawinkan Gelar Pembalap MotoGP dengan Konstruktor
A A A
MELBOURNE - Debut Alberto Puig sebagai manajer tim Repsol Honda terasa istimewa mengingat dia berhasil mengantarkan pembalapnya Marc Marquez merebut gelar juara MotoGP 2018. Target pertama telah berhasil direalisasikan, kini pabrikan Jepang masih punya mimpi lain.

Salah satu target yang ingin diwujudkan Honda yakni mengawinkan juara MotoGP pembalap dengan gelar konstruktor pada tahun ini. Itulah yang ingin diwujudkan Puig pada tiga balapan tersisa di musim ini.

Saat ini tim Honda berada di puncak klasemen konstruktor dengan raihan 306 poin. Mereka unggul 33 angka dari pesaing terdekatnya tim Ducati Corse. Karena itu, Puig ingin Marquez dan Dani Pedrosa tampil kompetitif pada balapan seri 17 di Grand Prix Australia, akhir pekan ini.

"Jelas kami pergi ke Phillip Island sangat termotivasi. Ini adalah sirkuit yang sangat sulit dan itu tidak akan mudah, tetapi tujuannya akan mencoba untuk memenangkan gelar konstruktor," ungkap Puig dikutip dari Crash, Kamis (25/10/2018).
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5043 seconds (0.1#10.24)