Comeback United, Tunda Juventus ke 16 Besar
A
A
A
TURIN - Juventus harus menunda lolos ke babak 16 Liga Champions 2018/2019 setelah dipermalukan Manchester United 1-2 di Juventus Stadium, Kamis (8/11/2018) dini hari WIB. United mampu membalikan keadaan setelah sempat tertinggal lewat gol Cristiano Ronaldo di penyisihan Grup H ini.
Juventus hanya butuh imbang untuk lolos ke 16 besar. Ronaldo sempat membuka asa lewat gol yang dikemas di menit ke-65. Mantan pemain Real Madrid itu mengakhiri 20 tembakan dan 454 menit tanpa gol di Liga Champions. Mendapat umpan matang Leonardo Bonucci dari sayap kanan, Ronaldo langsung meneruskan bola ke kanan gawang yang tak bisa dibendung kiper David De Gea.
Namun, alih-alih mempertahankan keunggulan, Juventus justru kehilangan konsentrasi jelang laga usai. Juan Mata berhasil menyamakan kedudukan menit ke-86 lewat tendangan bebas. Dan gol bunuh diri Alex Sandro menit ke-90 memastikan United pulang dengan tiga angka daru Juventus Stadium.
Kemenangan ini menjadi drama bagi United telah dua kali comeback di lima menit terakhir untuk memenangkan pertandingan Liga Champions dengan dua gol. Sebelumnya The Red Devils melakukannya saat melawan Bayern Muenchen pada 1999. Pelatih Jose Mourinho melakukan selebrasi pasca pertandingan dengan meletakkan tangannya di telinga, seolah-olah ingin mendengarkan ejekan fans Juventus.
Juventus masih memuncaki klasemen Grup H dengan sembilan angka, sedangkan United di bawahnya dengan tujuh poin. Valencia yang menang 3-1 atas Young Boys di Mestalla di peringkat 3 dengan lima poin. Young Boys juru kunci dengan satu angka.
Susunan pemain
Juventus: Szczesny; De Sciglio (Barzagli 83), Bonucci, Chiellini, Alex Sandro; Khedira (Matuidi 61), Pjanic, Bentancur; Cuadrado (Mandzukic 92), Cristiano Ronaldo, Dybala
Manchester United: De Gea; Young, Smalling, Lindelof, Shaw; Herrera (Mata 79), Matic, Pogba; Lingard (Rashford 70), Sanchez (Fellaini 79), Martial
Juventus hanya butuh imbang untuk lolos ke 16 besar. Ronaldo sempat membuka asa lewat gol yang dikemas di menit ke-65. Mantan pemain Real Madrid itu mengakhiri 20 tembakan dan 454 menit tanpa gol di Liga Champions. Mendapat umpan matang Leonardo Bonucci dari sayap kanan, Ronaldo langsung meneruskan bola ke kanan gawang yang tak bisa dibendung kiper David De Gea.
Namun, alih-alih mempertahankan keunggulan, Juventus justru kehilangan konsentrasi jelang laga usai. Juan Mata berhasil menyamakan kedudukan menit ke-86 lewat tendangan bebas. Dan gol bunuh diri Alex Sandro menit ke-90 memastikan United pulang dengan tiga angka daru Juventus Stadium.
Kemenangan ini menjadi drama bagi United telah dua kali comeback di lima menit terakhir untuk memenangkan pertandingan Liga Champions dengan dua gol. Sebelumnya The Red Devils melakukannya saat melawan Bayern Muenchen pada 1999. Pelatih Jose Mourinho melakukan selebrasi pasca pertandingan dengan meletakkan tangannya di telinga, seolah-olah ingin mendengarkan ejekan fans Juventus.
Juventus masih memuncaki klasemen Grup H dengan sembilan angka, sedangkan United di bawahnya dengan tujuh poin. Valencia yang menang 3-1 atas Young Boys di Mestalla di peringkat 3 dengan lima poin. Young Boys juru kunci dengan satu angka.
Susunan pemain
Juventus: Szczesny; De Sciglio (Barzagli 83), Bonucci, Chiellini, Alex Sandro; Khedira (Matuidi 61), Pjanic, Bentancur; Cuadrado (Mandzukic 92), Cristiano Ronaldo, Dybala
Manchester United: De Gea; Young, Smalling, Lindelof, Shaw; Herrera (Mata 79), Matic, Pogba; Lingard (Rashford 70), Sanchez (Fellaini 79), Martial
(sha)