Hasil Pertandingan Liga Champions E-H, Rabu (28/11/2018) dini hari WIB

Rabu, 28 November 2018 - 05:02 WIB
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Champions E-H, Rabu (28/11/2018) dini hari WIB
A A A
TURIN - Sebanyak delapan pertandingan lanjutan penyisihan grup Liga Champions 2018/2019 telah usai digelar. Total, 24 gol tercipta selama laga yang berlangsung pada Rabu (28/11) dini hari WIB.

Klub yang tergabung di Grup F paling menonjol dalam jumlah gol yang terjadi pada pertandingan ini. Laga Hoffenheim vs Shakhtar Donetsk berakhir dengan skor 2-3, sedangkan Lyon versus Manchester City berakhir imbang 2-2.

Di Grup F, delapan gol tercipta pada laga yang memertemukan AEK Athens versus Ajax dan Bayern Muenchen kontra Benfica.

Laga AEK Athens versus Ajax menghasilkan dua gol saat tim tamu menang dengan skor 0-2. Sementara di laga lainnya menghasilkan lima gol saat Muenchen menggunduli tamunya Benfica dengan skor 5-1. Keempat gol tuan rumah masing-masing dicetak oleh Arjen Robben (13' dan 30'), serta Robert Lewandowski (36' dan 51'). Pesta gol akhirnya ditutup Franck Ribery pada menit 76.

Lewandowski tercatat telah membukukan 50 gol lebih (51) selama tampil di Liga Champions. Penyerang jangkung asal Polandia itu masuk dalam daftar pemain tercepat ketiga yang membukukan 50 gol di kompetisi antarklub Eropa dengan 77 pertandingan. Posisi pertama masih ditempati Ruud van Nistelrooy (62 pertandingan) dan Lionel Messi (66 pertandingan).

Hasil Lengkap Pertandingan Penyisihan Grup Liga Champions

Grup E
AEK Athens vs Ajax 0-2
Bayern Muenchen vs Benfica 5-1

Grup F
Hoffenheim vs Shakhtar Donetsk 2-3
Lyon vs Manchester City 2-2

Grup G
CSKA Moscow vs Viktoria Plzen 1-2
Roma vs Real Madrid 0-2

Grup H
Juventus vs Valencia 1-0
Manchester United vs Young Boys 1-0
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2696 seconds (0.1#10.140)