Drawing Kualifikasi Piala Eropa 2020: Belanda dan Jerman Satu Grup

Senin, 03 Desember 2018 - 13:00 WIB
Drawing Kualifikasi...
Drawing Kualifikasi Piala Eropa 2020: Belanda dan Jerman Satu Grup
A A A
DUBLIN - Badan sepak bola Eropa (UEFA) semalam menggelar undian atau drawing kualifikasi Piala Eropa 2022. Salah satu sorotan jatuh pada Grup C di mana Belanda dan Jerman akan bersaing untuk tempat di putaran final.

Selain Belanda dan Jerman, tiga negara lain yang akan bersaing dengan mereka adalah Irlandia Utara, Estonia, dan Belarusia. Pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman, optimistis timnya bisa bersaing merebut tempat di putaran final.

"Saya tidak senang (dengan hasil undian, red) karena Jerman merupakan tim yang kuat. Akan tetapi Jerman tentu juga tidak akan senang dengan hasil undian itu," kata Koeman dikutip Reuters, Senin (3/12/2018).

Selain Grup C yang dianggap cukup panas, ada beberapa grup yang diprediksi bakal melahirkan banyak pertandingan sengit. Sebut saja Grup A yang dihuni Inggris dan Republik Ceko.

Grup Negara Kontestan
GRUP AInggris, Republik Ceko, Bulgaria, Montenegro, Kosovo
GRUP BPortugal, Ukraina, Serbia, Lithuania, Luksemburg
GRUP C
Belanda, Jerman, Irlandia Utara, Estonia, Belarusia
GRUP D
Swiss, Denmark, Republik Irlandia, Georgia, Gibraltar
GRUP E
Kroasia, Wales, Slovakia, Hungaria, Azerbaijan
GRUP F
Spanyol, Swedia, Norwegia, Rumania, Kepulauan Faroe, Malta
GRUP G
Polandia, Austria, Israel, Slovenia, Macedonia, Latvia
GRUP H
Prancis, Islandia, Turki, Albania, Moldova, Andorra
GRUP I
Belgia, Rusia, Skotlandia, Siprus, Kazakhstan, San Marino
GRUP J
Italia, Bosnia dan Herzegovina, Finlandia, Yunani, Armenia, Liechtenstein

Babak kualifikasi EURO 2020 akan digelar mulai Maret 2019 hingga Maret 2020 mendatang. 55 negara dibagi ke dalam 10 grup. Dua tim teratas dari tiap grup bakal lolos ke putaran final.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0904 seconds (0.1#10.140)