Petrucci Ogah Tiru Kelakuan Lorenzo
A
A
A
BOLOGNA - Danillo Petrucci mengaku tidak ingin meniru kelakuan Jorge Lorenzo yang memusuhi Andrea Dovizioso saat memulai debutnya bersama tim pabrikan Ducati Corse pada ajang MotoGP 2019. Alasan pembalap asal Italia itu lantaran dirinya sudah berteman lama dengan Little Dragon.
Permusuhan Lorenzo dengan Dovizioso bukan kabar baru. Perseteruan itu terjadi saat X-Fuera menjalani musim kedua bersama tim Ducati.
"Dovi dan saya adalah teman yang sangat baik dan saya sangat menghormatinya pada tingkat pribadi. Sebagai pengendara, saya lebih menghormatinya karena melihat datanya (saya tahu) dia melakukan hal-hal yang ingin saya tiru," kata Petrucci dikutip dari Autosport, Kamis (13/12/2018).
"Musim dingin ini kami berlatih bersama, kami berbicara dengan jelas dan kami ingin menghindari permusuhan. Kami ingin mencoba dan bekerja bersama di pitbox dan ada suasana yang sangat tenang. Kami saling mengunjungi garasi masing-masing," imbuhnya.
"Saya bangga bisa membantu dan dia membutuhkan pengendara yang kuat di sampingnya untuk dapat bersaing. Karena itu, saya senang dia menginginkanku di sisinya untuk tahun depan," pungkasnya.
Permusuhan Lorenzo dengan Dovizioso bukan kabar baru. Perseteruan itu terjadi saat X-Fuera menjalani musim kedua bersama tim Ducati.
"Dovi dan saya adalah teman yang sangat baik dan saya sangat menghormatinya pada tingkat pribadi. Sebagai pengendara, saya lebih menghormatinya karena melihat datanya (saya tahu) dia melakukan hal-hal yang ingin saya tiru," kata Petrucci dikutip dari Autosport, Kamis (13/12/2018).
"Musim dingin ini kami berlatih bersama, kami berbicara dengan jelas dan kami ingin menghindari permusuhan. Kami ingin mencoba dan bekerja bersama di pitbox dan ada suasana yang sangat tenang. Kami saling mengunjungi garasi masing-masing," imbuhnya.
"Saya bangga bisa membantu dan dia membutuhkan pengendara yang kuat di sampingnya untuk dapat bersaing. Karena itu, saya senang dia menginginkanku di sisinya untuk tahun depan," pungkasnya.
(bbk)