Hasil Drawing Perempat Final Piala Presiden 2019

Selasa, 19 Maret 2019 - 15:14 WIB
Hasil Drawing Perempat...
Hasil Drawing Perempat Final Piala Presiden 2019
A A A
JAKARTA - Persija Jakarta dipastikan bertemu Kalteng Putra di babak perempat final Piala Presiden 2019. Sementara Arema akan menghadapi Bahyangkara FC.

Dari hasil drawing yang berlangsung di Jakarta, Selasa (19/3/2019) Persebaya Surabaya akan menjamu TIRA Persikabo di babak perempat final. Sedangkan satu tiket semifinal lain akan diperebutkan Persela Lamongan kontra Madura United.

Steering committee Piala Presiden 2019, Maruarar Sirait memastikan bahwa turnamen ini berlangsung fair play. Adapun babak perempat final akan mulai berlangsung pada 29 Maret 2019.

"Kami minta bekerja sama dengan PSSI soal perwasitan diatur fair play, supaya tidak ada pengatuarn skor. (Keuangan, red) diaudit bertahap," kata Maruarar.

Berikut Hasil Drawing Perempat Final Piala Presiden
Pertandingan
QF1
Persebaya Surabaya vs TIRA Persikabo
QF2
Persela Lamongan vs Madura United
QF3
Persija Jakarta vs Kalteng Putra
QF4
Bhayangkara vs Arema

Klub yang berada di sisi kiri dalam tabel akan berperan sebagai tuan rumah. Adapun Persija Jakarta yang belum memiliki stadion, akan menggunakan Stadion Patriot, Bekasi.

"Sejauh ini Persija Jakarta mendaftarkan Stadion Patriot, Bekasi sebagai kandang," kata OC Piala Presiden 2019, Ratu Tisha.

Perempat final mulai tanggal 29 Maret 2019, Juara QF 1 lawan juara QF2
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6861 seconds (0.1#10.140)