Gusti Randa Jabat Plt Ketua Umum PSSI

Selasa, 19 Maret 2019 - 15:15 WIB
Gusti Randa Jabat Plt...
Gusti Randa Jabat Plt Ketua Umum PSSI
A A A
JAKARTA - Tampuk kepemimpinan di kepengurusan PSSI kembali berganti. Kini giliran Gusti Randa yang mendapat ditunjuk sebagai plt ketua umum (ketum).

Pergantian kepemimpinan diawali mundurnya ketua terpilih Edy Rahmayadi pada kongres di Bali, Februari lalu. Posisinya kemudian digantikan oleh Joko Driyono. Namun karena Joko non aktif, jabatan ini kembali berpindah sampai akhirnya diamanatkan kepada Gusti Randa.

Gusti sendiri membenarkan mendapat mandat sebagai plt Ketua Umum PSSI menggantikan Joko ."Benar, saya mendapat amanat untuk menjadi Plt Ketua Umum PSSI. Keputusan diambil dalam rapat Komite Eksekutif hari ini," kata Gusti kepada wartawan, Selasa (19/3/2019).

Tugas terdekat Gusti mempersiapkan agenda KLB. Namun sebelum merealisasikan agenda tersebut, dia beserta anggota Komite Eksekutif bakal menggelar rapat terlebih dahulu. "Selain itu, saya ingin memastikan Liga 1 on the track. Karena waktu sudah dekat," kata Gusti.

Perhelatan Liga 1 sendiri masih tentatif. PT Liga Indonesia Baru merancang bakal menggelar Liga 1 antara April sampai Mei. "Program saya Liga 1 selain KLB. Dua tugas itu menjadi prioritas saya setelah mendapat kepercayaan sebagai Plt Ketua Umum."

Gusti Randa kick-off di kancah sepakbola nasional setelah Pemilu 2009. Dulu, pria kelahiran Jakarta ini menjadi calon legislatif DPR RI di Sumatera Barat lewat Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) namun gagal menembus parlemen.

Mantan aktor sekaligus pengacara ini mendapatkan tawaran dari Ronny Pattinasarani. Sang legenda membutuhkan sosok publik untuk mempopulerkan futsal di tanah air. Pria kelahiran 15 Agustus 1965 ini lantas membentuk Persatuan Olahraga Futsal Indonesia (POFI). Mulai dari organisasi ini, Gusti bisa masuk ke PSSI.

Latar belakang hukum Gusti membuat dia menjadi sosok cukup penting di PSSI. Sejumlah masalah hukum berkaitan dengan PSSI dan klub Indonesia kerap melibatkan dia sebagai pengacara.

Setelah sempat jadi anggota tim verifikasi calon Ketua Umum PSSI pada awal 2011, dia juga menjadi kuasa hukum PT Persija Jaya Jakarta di tahun sama. Delapan tahun lalu, tiga pihak berbeda berebut Persija

Gusti berada di pihak Persija kubu Benny Erwin dan Ferry Paulus untuk "melawan" PT Persija Jakarta, kubu Nachrowi dan Toni Tobias serta PT Persija Jaya kubu Hadi Basalamah dan Sucipto. Gusti ketika itu menentang keputusan PSSI setelah memenangkan PT Persija Jaya kubu Hadi Basalamah dan Sucipto.

Saat itu juga tengah terjadi dualisme di tubuh PSSI lalu memunculkan Komite Penyelamat Sepakbola Indonesia (KPSI). Gusti pasang badan untuk KPSI. KPSI lantas membentuk kepengurusannya sendiri di mana Gusti mendapatkan pos Ketua Komite Disiplin.
(bbk)
Berita Terkait
Erick Thohir Terpilih...
Erick Thohir Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI, Pengamat: Dia Tahu Cara Menata Sepak Bola
Tuntutan Revolusi PSSI...
Tuntutan Revolusi PSSI Terus Berkumandang saat Konser Salam Satu Jiwa di Gladiator Arena Bekasi
Tuntut Penuntasan Kasus...
Tuntut Penuntasan Kasus Tragedi Kanjuruhan, Suporter Bentangkan Spanduk di Laga Persib VS Persija
FAPSI Dorong Revolusi...
FAPSI Dorong Revolusi Sepak Bola Indonesia
Konser Kopi Darat Sepak...
Konser Kopi Darat Sepak Bola untuk Rakyat Dorong Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Revolusi PSSI, GSR Kembali...
Revolusi PSSI, GSR Kembali Gelar Aksi Menolak Lupa Tragedi Kanjuruhan
Berita Terkini
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
1 menit yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
19 menit yang lalu
Futsal Nation 2025 Resmi...
Futsal Nation 2025 Resmi Digelar, MNCTV Tayangkan Laga Pembuka antara Unggul FC vs Cosmo JNE
43 menit yang lalu
5 Petinju Dunia yang...
5 Petinju Dunia yang Pernah Dipenjara, Nomor 5 Sampai 105 Tahun
2 jam yang lalu
Kenapa Islam Makhachev...
Kenapa Islam Makhachev Menolak Duel Lawan Ilia Topuria, Takut Kalah?
4 jam yang lalu
7 Petarung UFC Aktif...
7 Petarung UFC Aktif yang Tak Terkalahkan, Salah Satunya Usman Nurmagomedov
5 jam yang lalu
Infografis
Ketua Umum PP Muhammadiyah...
Ketua Umum PP Muhammadiyah Minta PPN 12% Dikaji Ulang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved