Praveen/Melati Tantang Rangking 2 Dunia di Final India Terbuka

Sabtu, 30 Maret 2019 - 16:33 WIB
Praveen/Melati Tantang Rangking 2 Dunia di Final India Terbuka
Praveen/Melati Tantang Rangking 2 Dunia di Final India Terbuka
A A A
NEW DELHI - Duet Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjaga asa ganda campuran untuk membawa pulang gelar juara di Turnamen Bulu Tangkis India Terbuka 2019. Unggulan kelima itu menggondol tiket babak final setelah menumbangkan ganda Taiwan di babak semifinal, Sabtu (30/3) WIB sore ini.

Bertanding di laga pertama di K.D. Jadhav Indoor Hall 2, Praveen/Melati bermain tangkas untuk menjaga peluang juara. Praveen/Melati menerapkan permainan cepat di game pertama untuk mengalahkan Lee Yang/Yang Ching Tun. Hasilnya, Praveen/Melati menang cepat 21-9.

Di game kedua, ganda Taiwan mampu mengimbangi permainan Praveen/Melati. Mereka mampu menyamakan skor 20-20 untuk memperpanjang napas. Namun, di angka krusial, Praveen/Melati tidak membuang peluang untuk memungkasi game kedua dengan 23-21 dalam total waktu hanya 28 menit.

Kemenangan ini membuka rivalitas Praveen/Melati dengan Lee/Yang menjadi 1-0. Hasil impresif itu mengantarkan Praveen/Melati bertemu unggulan teratas dan peringkat dua dunia asal China, Wang Yilyu/Huang Dongping di babak final besok.

Sebenarnya, Indonesia berpeluang untuk menciptakan final sesama ganda campuran di final. Sayang, duet Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal membendung Wang Yilyu/Huang Dongping yang merupakan unggulan teratas India Terbuka 2019.

Hafiz/Gloria yang diunggulkan di posisi keempat hanya mampu menahan peringkat dua dunia itu selama 35 menit sebelum menyerah straight set 21-13, 21-16 di laga pertama di lapangan 1. Kekalahan itu membuat rekor pertemuan Hafiz/Gloria menjadi 0-2 untuk keunggulan Wang/Huang.

Kendati gagal ke final, duet Hafiz/Gloria mampu memenuhi target ke semifinal untuk mendapatkan tambahan poin menuju Olimpiade 2020. ’’Di turnamen ini kami berharap minimal ke semifinal, kami ingin mengumpulkan poin sebanyak mungkin untuk olimpiade,’’ujar Gloria seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5827 seconds (0.1#10.140)