Hasil Lengkap Playoff NBA, Minggu (21/4/2019) WIB
A
A
A
SALT LAKE CITY - Houston Rockets semakin dekat untuk melewati putaran pertama playoff NBA Wilayah Barat setelah di game keempat James Harden dkk mencuri kemenangan 104-101 saat bertamu ke markas Utah Jazz di Vivint Smart Home Arena, Minggu (21/4/2019) WIB. Keberhasilan itu membuat Rockets tinggal membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan lolos ke putaran berikutnya.
James Harden masih menjadi bintang Rockets di game ini. Bermain selama 39 menit, pebasket brewok itu mencatatkan double-double dengan mengemas 22 poin, 4 rebound, dan 10 assist. Namun, ia hanya mampu memasukkan 3/20 tembakannya yang setara hanya 15 persen.
Meski menjadi bintang kemenangan Rockets, namun James tercatat gagal memasukkan 15 percobaan tembakan awal secara beruntun. Jumlah gagal beruntun tersebut adalah yang terbanyak dalam sejarah NBA Playoff. Selama Harden mengalami masa sulit, Chris Paul muncul sebagai penggantinya. Chris menutup game dengan 18 poin, 4 rebound, dan 4 assist dengan akurasi mencapai 47%.
Di pertandingan lain, Milwaukee Bucks juga membukukan kemenangan kala bertamu ke markas Detroit Pistons dengan 119-103. Hasil ini membuat Bucks unggul 3-0 dan hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan tempat ke putaran kedua.
Artinya, sejauh ini ada tiga tim yang berpotensi menyapu bersih kemenangan di putaran pertama Playoff NBA. Ketiga tim itu yakni Rockets (Wilayah Barat), Milwaukee Bucks dan Boston Celtics (Wilayah Timur).
Hasil Lengkepa Playoff NBA
Game 4 Wilayah Timur
San Antonio vs Denver 103-117
Brooklyn vs Philadelphia 108-112
Game 4 Wilayah Barat
Detroit vs Milwaukee 103-119
Utah vs Houston 101-104
James Harden masih menjadi bintang Rockets di game ini. Bermain selama 39 menit, pebasket brewok itu mencatatkan double-double dengan mengemas 22 poin, 4 rebound, dan 10 assist. Namun, ia hanya mampu memasukkan 3/20 tembakannya yang setara hanya 15 persen.
Meski menjadi bintang kemenangan Rockets, namun James tercatat gagal memasukkan 15 percobaan tembakan awal secara beruntun. Jumlah gagal beruntun tersebut adalah yang terbanyak dalam sejarah NBA Playoff. Selama Harden mengalami masa sulit, Chris Paul muncul sebagai penggantinya. Chris menutup game dengan 18 poin, 4 rebound, dan 4 assist dengan akurasi mencapai 47%.
Di pertandingan lain, Milwaukee Bucks juga membukukan kemenangan kala bertamu ke markas Detroit Pistons dengan 119-103. Hasil ini membuat Bucks unggul 3-0 dan hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan tempat ke putaran kedua.
Artinya, sejauh ini ada tiga tim yang berpotensi menyapu bersih kemenangan di putaran pertama Playoff NBA. Ketiga tim itu yakni Rockets (Wilayah Barat), Milwaukee Bucks dan Boston Celtics (Wilayah Timur).
Hasil Lengkepa Playoff NBA
Game 4 Wilayah Timur
San Antonio vs Denver 103-117
Brooklyn vs Philadelphia 108-112
Game 4 Wilayah Barat
Detroit vs Milwaukee 103-119
Utah vs Houston 101-104
(bbk)