Statistik Duel Liverpool vs Barcelona

Selasa, 07 Mei 2019 - 22:00 WIB
Statistik Duel Liverpool...
Statistik Duel Liverpool vs Barcelona
A A A
LIVERPOOL - Meski peluang Liverpool terbilang berat untuk melangkah ke final Liga Champions, semua kemungkinan bisa terjadi dalam sepak bola. Di sisi lain, Barcelona juga punya catatan kurang mengenakan musim lalu meski sudah mengamankan leg pertama namun mereka disingikirkan AS Roma di perempat final.

Karenanya laga yang akan berlangsung di Anfield Stadium, Rabu (8/5/2019) dinihari dan disiarkan langsung RCTI mulai pukul 02.00 WIB, dipastikan akan berlangsung menarik. Dari statistik yang disodorkan Opta, banyak catatan menarik mengiringi pertemuan kedua klub.

Seperti statistik kedua klub yang akan saling menyingkirkan ? Berikut ulasannya :
1. Liverpool tengah membidik sebagai klub ketiga dalam sejarah Piala Eropa/Liga Champions untuk lolos ke final setelah kekalahan 0-3 di leg pertama semifinal. Mereka ingin menyamai prestasi yang dibuat Panathinaikos pada 1970-71 dan Barcelona 1986-86.

2. Pada tiga kesempatan sebelumnya, sebuah tim tersingkir dari babak sistem gugur Liga Champions setelah memenangkan leg pertama dengan tiga gol atau lebih. Kesempatan terakhir dialami Barcelona saat melawan Roma di perempat final musim lalu (menang 4-1 leg pertama dan kalah 0-3 di leg kedua).

3. Barcelona telah memenangkan kedua pertandingan tandang Liga Champions di Anfield melawan Liverpool.
Pada November 2001 menang 3-1 dan Maret 2007 menang 1-0. Barcelona adalah satu-satunya tim tandang yang menang lebih dari sekali di Anfield pada perhelatan Liga Champions.

4. Di semua kompetisi Eropa, Liverpool hanya kehilangan satu dari 18 semifinal kandang mereka di Anfield (menang 14 kali, imbang tiga kali dan kalah satu kali). Kekalahan semifinal terakhir dialami pada 1970-71 saat bertemu Leeds United di Piala Fairs.

5. Barcelona telah memenangkan dua pertandingan Liga Champions tandang di Inggris musim ini. Kemenangan pertama diperoleh saat mengandaskan Tottenham Hotspur 4-2 dan menang 1-0 atas Manchester United. Sejauh ini belum ada tim yang pernah memenangkan tiga pertandingan tandang di Inggris dalam kompetisi besar Eropa dalam satu musim.

6. Liverpool tidak terkalahkan dalam 19 pertandingan kandang di semua kompetisi.

7. Pada leg pertama, Liverpool menjadi lawan ke-32 berbeda Lionel Messi yang membela Barcelona. Torehan ini pernah dibuat mantan pemain Real Madrid dan striker Schalke Raul yang telah mencetak gol lebih dari 33 gol.

8. Liverpool belum kebobolan gol Liga Champions di Anfield dalam 367 menit, sejak Kylian Mbappé mencetak gol untuk Paris Saint-Germain pada September. The Reds tidak mempertahankan lima clean sheet beruntun di Piala Eropa/Liga Champions sejak Oktober 1984.

9. Barcelona baru saja memenangkan lima dari 18 pertandingan terakhir Liga Champions. Namun empat dari lima kemenangan itu datang di Inggris (dua vs Man City, satu vs Arsenal dan Man Utd). Laga lainnya saat bertemu PSG pada April 2015.

10. Lionel Messi telah mencetak 12 gol di Liga Champions untuk Barcelona musim ini. Catatan ini lebih sedikit dibanding musim 2011-12, di mana Messi bisa mengemas 14 gol.

11. Lionel Messi tercatat lebih subur mencetak gol ke gawang tim-tim Inggris. Sampai sekarang ia sudah sudah mengoyak gawang tim Inggris sebanyak 26 kali, termasuk enam gol yang dibuatnya di musim ini.
(bbk)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4562 seconds (0.1#10.24)