Luis Suarez: Barcelona Bertahan Seperti Anak Kecil Main Bola
A
A
A
LIVERPOOL - Luis Suarez menyoroti pertahanan timnya setelah Barcelona takluk 0-4 di kandang Liverpool. Menurut penyerang Uruguay tersebut, bek Barcelona bermain seperti anak kecil.
Melawat ke Stadion Anfield, Liverpool, Rabu (8/5/2019) dini hari waktu Indonesia, Barcelona sebetulnya lebih diunggulkan menguasai pertandingan. Selain mengantongi keunggulan tiga gol di leg pertama, Barcelona juga menghadapi tim yang tidak tampil dengan formasi ideal.
Liverpool tidak tampil dengan formasi ideal lantaran dua penyerang andalan mereka, Roberto Firmino dan Mohamed Salah dibekap cedera. Kondisi tersebut membuat Divock Origi yang biasa menghuni bangku-cadangan diturunkan sebagai starter pada pertandingan tersebut.
Secara mengejutkan Origi membawa Liverpool menang 4-0 dengan mencetak gol di menit ke-7 dan 79. Sedangkan dua gol lain yang dicetak Georginio Wijnaldum lahir pada menit ke-54 dan 56.
Kebobolan empat gol membuat Luis Suarez -yang mencetak gol di leg pertama- menjadi geram. Menurut Suarez, bek Barcelona tidak tampil dengan semangat untuk mempertahankan keunggulan.
"Kami (Barcelona) bertahan seperti anak-anak, khususnya untuk gol keempat," kata Suarez, dikutip Reuters.
Gol keempat Liverpool (yang dicetak Origi pada menit ke-79) lahir lewat skema tendangan bebas, dimana Trent Alexander-Arnold melepas umpan ketika para pemain Barcelona belum siap. Origi dengan mudah menyambut bola dan merobek gawang Barcelona.
Dengan kekalahan 0-4 di markas Liverpool, Barcelona gagal melaju ke final Liga Champions 2018/2019. Mereka kalah agregat 3-4. (Baca juga: Keajaiban Anfield! Livepool Bikin Barcelona Menangis )
Melawat ke Stadion Anfield, Liverpool, Rabu (8/5/2019) dini hari waktu Indonesia, Barcelona sebetulnya lebih diunggulkan menguasai pertandingan. Selain mengantongi keunggulan tiga gol di leg pertama, Barcelona juga menghadapi tim yang tidak tampil dengan formasi ideal.
Liverpool tidak tampil dengan formasi ideal lantaran dua penyerang andalan mereka, Roberto Firmino dan Mohamed Salah dibekap cedera. Kondisi tersebut membuat Divock Origi yang biasa menghuni bangku-cadangan diturunkan sebagai starter pada pertandingan tersebut.
Secara mengejutkan Origi membawa Liverpool menang 4-0 dengan mencetak gol di menit ke-7 dan 79. Sedangkan dua gol lain yang dicetak Georginio Wijnaldum lahir pada menit ke-54 dan 56.
Kebobolan empat gol membuat Luis Suarez -yang mencetak gol di leg pertama- menjadi geram. Menurut Suarez, bek Barcelona tidak tampil dengan semangat untuk mempertahankan keunggulan.
"Kami (Barcelona) bertahan seperti anak-anak, khususnya untuk gol keempat," kata Suarez, dikutip Reuters.
Gol keempat Liverpool (yang dicetak Origi pada menit ke-79) lahir lewat skema tendangan bebas, dimana Trent Alexander-Arnold melepas umpan ketika para pemain Barcelona belum siap. Origi dengan mudah menyambut bola dan merobek gawang Barcelona.
Dengan kekalahan 0-4 di markas Liverpool, Barcelona gagal melaju ke final Liga Champions 2018/2019. Mereka kalah agregat 3-4. (Baca juga: Keajaiban Anfield! Livepool Bikin Barcelona Menangis )
(bbk)