Lindelof Masa Bodoh Dikritik Mourinho

Minggu, 29 September 2019 - 06:01 WIB
Lindelof  Masa Bodoh Dikritik Mourinho
Lindelof Masa Bodoh Dikritik Mourinho
A A A
MANCHESTER - Bek Manchester United Victor Lindelof tidak peduli kritik yang dilontarkan mantan pelatihnya, Jose Mourinho. Eks pelatih Real Madrid itu menyebut Lindelof lemah dalam duel udara yang bisa merusak masa depannya.

Mourinho mendatangkan Lindelof dari tim Portugal Benfica saat menladi pelatih United dari 2016 hingga 2018. The Special One -julukan Mourinho, menyebut pemain timnas Swedia itu sejatinya sangat bagus dalam beberapa aspek permainan, namun kemampuan itu bisa terganggu ke depannya karena dia lemah dalam duel udara.

"Bagi saya itu tidak pernah menjadi masalah, saya asyik-asyik saja," kata Lindelof kepada Sky Sports. "Bahkan ketika saya bermain bagus ada seseorang yang mengkritik saya atas sesuatu hal. Itu bagian dari pekerjaan, semua orang berhak atas pendapat mereka sendiri."

"Saya hanya mencoba melakukan pekerjaan saya dan tidak fokus pada hal-hal pendapat orang. Saya bahkan tidak menyadarinya, atau mengetahuinya, sebelum Anda memberitahu saya. Begitulah cara saya menjalani hidup dan fokus pada masalah saya."

Pemain berusia 25 tahun, yang baru-baru ini menandatangani kontrak baru yang akan membuatnya tetap di United sampai setidaknya Juni 2024, memuji kepemimpinan mitra defensif baru Harry Maguire.

"Jika Anda bermain untuk Manchester United (ketelitian) adalah bagian dari itu. Jika Anda tidak tampil, Anda mendengarnya, itu cukup normal," kata Lindelof, yang bergabung dengan United pada 2017.

"Saya bisa melihat masa depan saya di sini jadi itu sebabnya saya menandatangani kontrak baru - Saya sangat senang tentang itu. Kami memiliki hal yang baik dan saya masih ingin memenangkan trofi besar dengan klub ini, yang telah menjadi tujuan saya."

United, yang saat ini berada di urutan kedelapan (8 poin) dalam tabel Liga Primer 2019/2020, menghadapi Arsenal di Old Trafford pada Senin (30/9/2019) waktu lokal atau Senin (1/10/2019) pukul 02.00 WIB.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9893 seconds (0.1#10.140)