Soal Timnas, Beto : Saya Tidak Buruk Saat Bermain

Jum'at, 18 Oktober 2019 - 17:00 WIB
Soal Timnas, Beto :...
Soal Timnas, Beto : Saya Tidak Buruk Saat Bermain
A A A
SURABAYA - Penyerang Beto Goncalves menegaskan dirinya tidak buruk saat Timnas Indonesia tumbang dari Vietnam 1-3 pada 15 Oktober lalu di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022. Ia menegaskan selama pertandingan dirinya berlari.

“Bahkan saya merasa lelah usai pertandingan. Saya bertanya pada diri saya, kenapa saya begitu lelah, padahal jadwal kami tidak padat padat banget,” kata Beto saat ditemui di Bandara Internasional Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (18/10/2019).

Beto menganalisis dalam pertandingan kemarin, masalah suplai bola menjadi alasan dirinya kehilangan permainan. Dari 89 menit bermain, Beto mengakui dirinya hanya mendapatkan satu peluang. Inilah yang membuat dirinya kesulitan mencetak gol.

“Kalian pasti liat pertandingan kemarin saya jarang mendapatkan suplai bola. Pemain Belakang lawan menempel ketat saya,” ucapnya.

Meski demikian, Beto mengevaluasi permainannya, ia mengakui jadwal padat antara timnas dengan klub membuat staminanya berkurang. Ia kemudian mencontohkan saat pertandingan melawan Uni Emirat Arab 10 Oktober 2019 lalu.

Ia sempat kelelahan saat perjalanan ke Dubai selama 8 jam. Kondisi ini kemudian berlanjut saat dirinya harus menunggu selama lima jam di bandara saat balik ke Indonesia.

Kondisi ini kemudian membuat waktu pemulihan tersita banyak. Ia tak bisa kembali fit saat Timnas melawan Vietnam. Meski demikian dalam dua pertandingan itu, Beto mencatat dirinya berlari hampir 12 kilometer.

“Anehnya itu dirasakan semua teman teman. Dan selesai pertandingan saya melihat kondisi pemain Vietnam masih cukup sehat,” ucap Beto.

Lepas dari itu, Beto mengharapkan teman di timnas mengerti akan posisi sebagai penyerang. Suplai bola harus dilakukan agar dirinya bisa mencetak gol.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5112 seconds (0.1#10.140)