Valverde Tidak Menyesal Mainkan Fati Bersama Barcelona
A
A
A
VALENCIA - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde menegaskan lagi pernyataannya mengenai Ansu Fati. Dia menyatakan tidak pernah menyesal memasukan penyerang muda berpaspor Spanyol itu ke dalam tim inti Blaugrana.
Fati baru saja merayakan ulang tahun ke-17 pada 31 Oktober kemarin. Tapi, dia menerima kado yang kurang menyenangkan. Remaja kelahiran Bissau, Guinea-Bissau tersebut mendapat kenyataan jatah bermainnya bersama Barcelona berkurang drastis setelah kembali lengkapnya lini depan.
Ketika Lionel Messi dan Luis Suarez harus menepi untuk memulihkan cedera, Fati selalu dimainkan Valverde baik itu sebagai cadangan atau starter. Faktanya, dia pernah tampil hingga lima kali beruntun di La Liga, dan bisa mencatat dua gol dan satu assist.
Tapi, begitu dihantam cedera lutut, ditambah bugarnya Messi dan Suarez, Fati mulai jarang di lirik Valverde. Terbukti, meski sudah pulih, dia hanya duduk manis di bangku cadangan tanpa dimainkan saat Barca mengalahkan Sevilla (4-0) dan Eibar (3-0) di La Liga.
Fati memang dimainkan lagi waktu Barcelona melumat Real Valldolid 5-1 saat lanjutan La Liga di Camp Nou pada 30 Oktober kemarin, tapi itu juga hanya 63 menit. Itu membuat publik mulai cemeas dengan perkembangannya jika jam bermainnya terbatas.
Bahkan ada yang menentang jika Fati dikembalikan lagi ke Barcelona B. Sebab, jika ini sampai dilakukan, dikhawatirkan dapat memberi dampak negatif terhadap psikologisnya. Maklum, kekuatan mentalnya dianggap masih belum matang lantaran masih belia.
“Saya tidak menyesali mengambil keputusan itu. Sebab, ketika itu kami membutuhkan pemain ekstra untuk menutupi kekosongan di lini depan. Fati masih sangat muda dan punya banyak waktu dimasa depan. Dia masih punya banyak ruang untuk tumbuh,” ujar Valverde, dilansir skysport.
Valverde juga tidak melihat ada masalah jika Fati sekiranya dikembalikan ke Barcelona B. Sebab, itu hanya peralihan sementara. Menurutnya yang terpenting adalah pemilik nama lengkap Anssumane Fati Vieiraitu bisa terus bertanding.
“Secara prinsipil, Fati disetting untuk masuk tim utama. Walau dia bisa saja memainkan pertandingan di Barcelona B. Tapi, itu keputusan yang tepat. Dia pemain yang masih belum menulis ceritanya sendiri,” tandas Valverde.
Atas dasar ini pula, Valverde kemungkinan tidak akan memainkan Fati saat Barcelona menyambangi Levante pada lanjutan La Liga di Estadio Ciudad de Valencia, nanti malam. Soalnya, dia pasti akan menurunkan trio Messi, Suarez danAntoine Griezmann.
Fati baru saja merayakan ulang tahun ke-17 pada 31 Oktober kemarin. Tapi, dia menerima kado yang kurang menyenangkan. Remaja kelahiran Bissau, Guinea-Bissau tersebut mendapat kenyataan jatah bermainnya bersama Barcelona berkurang drastis setelah kembali lengkapnya lini depan.
Ketika Lionel Messi dan Luis Suarez harus menepi untuk memulihkan cedera, Fati selalu dimainkan Valverde baik itu sebagai cadangan atau starter. Faktanya, dia pernah tampil hingga lima kali beruntun di La Liga, dan bisa mencatat dua gol dan satu assist.
Tapi, begitu dihantam cedera lutut, ditambah bugarnya Messi dan Suarez, Fati mulai jarang di lirik Valverde. Terbukti, meski sudah pulih, dia hanya duduk manis di bangku cadangan tanpa dimainkan saat Barca mengalahkan Sevilla (4-0) dan Eibar (3-0) di La Liga.
Fati memang dimainkan lagi waktu Barcelona melumat Real Valldolid 5-1 saat lanjutan La Liga di Camp Nou pada 30 Oktober kemarin, tapi itu juga hanya 63 menit. Itu membuat publik mulai cemeas dengan perkembangannya jika jam bermainnya terbatas.
Bahkan ada yang menentang jika Fati dikembalikan lagi ke Barcelona B. Sebab, jika ini sampai dilakukan, dikhawatirkan dapat memberi dampak negatif terhadap psikologisnya. Maklum, kekuatan mentalnya dianggap masih belum matang lantaran masih belia.
“Saya tidak menyesali mengambil keputusan itu. Sebab, ketika itu kami membutuhkan pemain ekstra untuk menutupi kekosongan di lini depan. Fati masih sangat muda dan punya banyak waktu dimasa depan. Dia masih punya banyak ruang untuk tumbuh,” ujar Valverde, dilansir skysport.
Valverde juga tidak melihat ada masalah jika Fati sekiranya dikembalikan ke Barcelona B. Sebab, itu hanya peralihan sementara. Menurutnya yang terpenting adalah pemilik nama lengkap Anssumane Fati Vieiraitu bisa terus bertanding.
“Secara prinsipil, Fati disetting untuk masuk tim utama. Walau dia bisa saja memainkan pertandingan di Barcelona B. Tapi, itu keputusan yang tepat. Dia pemain yang masih belum menulis ceritanya sendiri,” tandas Valverde.
Atas dasar ini pula, Valverde kemungkinan tidak akan memainkan Fati saat Barcelona menyambangi Levante pada lanjutan La Liga di Estadio Ciudad de Valencia, nanti malam. Soalnya, dia pasti akan menurunkan trio Messi, Suarez danAntoine Griezmann.
(mir)