Pesan Kemenpora untuk Ketum PSSI Baru

Sabtu, 02 November 2019 - 14:23 WIB
Pesan Kemenpora untuk...
Pesan Kemenpora untuk Ketum PSSI Baru
A A A
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) memberikan pernyataan resmi terkait terpilihnya Komjen Pol Mochamad Iriawan sebagai ketua umum PSSI periode 2019-2023. Dalam Kongres Luar Biasa (KLB) yang berlangsung di Hotel Shangri-la, Jakarta, Sabtu (2/11/2019) siang WIB, pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut mengantongi 82 dari total 86 suara.

Tiga suara lain dinyatakan tidak sah, sedangkan satu voter tidak memberikan suara. Terkait terpilihnya Iwan Bule sebagai ketua umum PSSI periode 2019-2023, Kemenpora dalam keterangan persnya, Sabtu (2/11/2019), menerima sepenuhnya karena sudah menjadi pilihan mayoritas pemilik suara KLB PSSI. (Baca juga: Diwarnai Ketegangan, Iwan Bule Terpilih sebagai Ketua Umum PSSI 2019/2023 )

Apalagi KLB PSSI disaksikan langsung oleh perwakilan dari FIFA dan AFC sera dimonitor langsung oleh Sesmenpora Gatot Dewa S Broto. Kemenpora berharap terpilihnya Iwan Bule sebagai ketua umum PSSI dan Iwan Budianto serta cucu Sumantri sebagai wakil ketua umum PSSI dapat segera bergerak untuk membenahi prestasi sepak bola di Indonesia.

"Karena dalam sambutan Menpora disebutkan di antaranya bahwa Presiden Jokowi sangat berpesan agar pengurus PSSI segera bergerak cepat mempersiapkan timnas. Selain itu, Kemenpora membuka pintu lebar-lebar bagi pengurus PSSI untuk bekerja lebih cepat dan komprehensif bagi kemajuan sepak bola nasional," demikian pernyataan resmi Kemenpora.

Iwan Bule akan melanjutkan tongkat kepengurusan PSSI setelah era Edy Rahmayadi. Salah satu pekerjaan terbesar yang menunggunya adalah persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.
(mir)
Berita Terkini
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
46 menit yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
2 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
2 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
3 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
3 jam yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
4 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved