Preview Barcelona vs Slavia Praha: Ada Nuansa Kekhawatiran

Selasa, 05 November 2019 - 06:00 WIB
Preview Barcelona vs...
Preview Barcelona vs Slavia Praha: Ada Nuansa Kekhawatiran
A A A
BARCELONA - Barcelona akan menghadapi Slavia Praha di matchday keempat babak penyisihan grup Liga Champions 2019/2020. Meski lebih difavoritkan menang, Barcelona punya sisi mengkhawatirkan.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Camp Nou, Barcelona, Rabu (6/11/2019) dini hari waktu Indonesia. Kickoff berlangsung pukul 00.55WIB.

Tampil di kandang sendiri, Barcelona tentu lebih diunggulkan menang. Tapi seperti sudah disinggung di atas, Barcelona memiliki sisi kekhawatiran sendiri. Pekan lalu mereka tersungkur melawan Levante.

Pada laga tersebut Barcelona tumbang 1-3 setelah memimpin 1-0 di babak pertama. Tidak tanggung-tanggung, gawang yang dikawal Marc-Andre ter Stegen tiga kali dijebol dalam periode tujuh menit.

Di luar itu semua, Barcelona memiliki segala hal untuk menang. Termasuk modal kemenangan 2-1 yang mereka raih ketika melawat ke markas Slavia Praha di ajang Liga Champions.

Slavia Prague akan menjadi tim ke-56 yang memainkan pertandingan tandang Liga Champions melawan Barcelona – hanya enam dari 55 tim sebelumnya yang memenangkan pertandingan tandang pertama mereka di sana, yang terbaru adalah Rubin Kazan pada Oktober 2009.

Prakiraan Susunan Pemain


Barcelona: Ter Stegen; Semedo, Pique, Lenglet, Alba; Arthur, Busquets, De Jong; Dembele, Messi, Griezmann

Slavia Prague: Kolar; Coufal, Kudela, Frydrych, Boril; Zeleny, Soucek, Sevcik; Stanciu; Masopust, Olayinka
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1633 seconds (0.1#10.140)