Manajer Persib: Iwan Bule Harus Tegas terhadap Exco Bermasalah
A
A
A
BANDUNG - Semua insan sepak bola di Tanah Air menaruh harapan beragam terhadap Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Komjen Pol Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule.
Seperti disampaikan Manajer Persib Bandung H Umuh Muchtar. Pria yang akrab disapa Pak Haji ini berharap Iwan Bule tegas dalam memimpin PSSI terutama terhadap executive commite (exco) PSSI karena dinilai bermasalah.
Umuh memgingatkan agar Ketua Umum PSSI yang juga mantan Kapolda Jabar tersebut untuk "hati-hati" terhadap para Exco PSSI.
"Mudah-mudahan setelah Iwan berjalan, kalau ada exco yang "mabuk", cepat disikat. Yang "mabuk-mabuk" cepat dibuang, jangan dibiarkan," kata Umuh ditemui di Graha Tirta Siliwangi, Bandung, Rabu (6/11/2019).
Dia menilai, Iwan Bule yang terpilih sebagai Ketua PSSI periode 2019-2023 melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI beberapa waktu lalu, sosok tegas dalam memimpin.
"Iwan Bule oke lah. Perhatiannya sangat baik. Sebagai pemimpin juga sangat tegas. Saya selalu bilang berdiri tegak, maju terus. Cuma hati-hati. Exco harus diperhatikan dan dilihat. Kalau ada bermasalah cepet dibuang," ujar Umuh.
Seperti disampaikan Manajer Persib Bandung H Umuh Muchtar. Pria yang akrab disapa Pak Haji ini berharap Iwan Bule tegas dalam memimpin PSSI terutama terhadap executive commite (exco) PSSI karena dinilai bermasalah.
Umuh memgingatkan agar Ketua Umum PSSI yang juga mantan Kapolda Jabar tersebut untuk "hati-hati" terhadap para Exco PSSI.
"Mudah-mudahan setelah Iwan berjalan, kalau ada exco yang "mabuk", cepat disikat. Yang "mabuk-mabuk" cepat dibuang, jangan dibiarkan," kata Umuh ditemui di Graha Tirta Siliwangi, Bandung, Rabu (6/11/2019).
Dia menilai, Iwan Bule yang terpilih sebagai Ketua PSSI periode 2019-2023 melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI beberapa waktu lalu, sosok tegas dalam memimpin.
"Iwan Bule oke lah. Perhatiannya sangat baik. Sebagai pemimpin juga sangat tegas. Saya selalu bilang berdiri tegak, maju terus. Cuma hati-hati. Exco harus diperhatikan dan dilihat. Kalau ada bermasalah cepet dibuang," ujar Umuh.
(sha)