Susunan Pemain Chelsea vs Crystal Palace

Sabtu, 09 November 2019 - 19:10 WIB
Susunan Pemain Chelsea...
Susunan Pemain Chelsea vs Crystal Palace
A A A
LONDON - Chelsea menurunkan skuat terbaik menjamu Crystal Palace pada pekan ke-12 Liga Primer Inggris 2019/2020 di Stamford Bridge, Sabtu (9/11/2019) malam WIB. The Blues membuat tiga perubahan pada XI yang bermain imbang 4-4 ​​melawan Ajax Amsterdam di Liga Champions tengah pekan.

Tiga perubahan yang dilakukan Pelatih Frank Lampard adalah memasukkan Reece James, Emerson, dan gelandang Prancis N'Golo Kante yang baru kembali. Mereka menggantikan Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, dan Jorginho.

Di lini serang, Lampard menurunkan Tammy Abraham sebagai starter. Abraham tampil apik musim ini, dan telah menjadikan dirinya sebagai salah satu striker terbaik. Dia mencetak sembilan gol dalam 13 pertandingan Liga Primer untuk Chelsea. Abraham akan disokong Willian, Mason Mount, dan Christian Pulisic.

Chelsea bertekad memenangkan enam pertandingan Liga Primer musim ini berturut-turut untuk pertama kalinya sejak Mei 2017, di bawah Antonio Conte di musim perebutan gelar terakhir mereka.

Sementara Pelatih Crystal Palace Roy Hodgson telah membuat satu perubahan pada lineup dengan Jeffrey Schlupp keluar dari starting XI saat menghadapi Leicester City.

Andros Townsend mengambil posisi gelandang, dengan pemain sayap itu membuat penampilan ke-90 di bawah Hodgson.

Dalam 20 pertemuan terakhir, Chelsea memenangi 14 laga dan empat kali kalah melawan Palace.

Susunan pemain

Chelsea (4-2-3-1):
Arrizabalaga; James, Zouma, Tomori, Emerson; Kovacic, Kante; Mount, Willian, Pulisic; Abraham.
Cadangan: Christensen, Caballero, Hudson-Odoi, Batshuayi, Gilmour, Azpilicueta, Giroud.
Pelatih: Frank Lampard

Crsystal Palace (4-2-3-1): Guaita; Ward, Tomkins, Cahill, PVA; Milivojevic, Kouyate; McArthur, Townsend, Zaha; Ayew.
Cadangan: Hennessey, Dann, Schlupp, Benteke, McCarthy, Kelly, Riedewald.
Pelatih: Roy Hodgson

(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0766 seconds (0.1#10.140)