Januari, Bulan Terburuk Barcelona

Minggu, 02 Februari 2020 - 13:01 WIB
Januari, Bulan Terburuk...
Januari, Bulan Terburuk Barcelona
A A A
BARCELONA - Januari menjadi bulan terburuk buat penampilan Barcelona. Betapa tidak, dari enam pertandingan di semua kompetisi, Lionel Messi dkk hanya mampu memetik tiga kemenangan saja.

Diawali dengan hasil imbang 2-2 melawan Espanyol pada laga derby Catalan pada 5 Januari hingga gagal merebut Piala Super Spanyol 2019/2020 usai tersingkir dari Atletico Madrid dengan skor 2-3 di semifinal.

Hasil minor itu membuat klub geram. Ernesto Valverde pun harus angkat kaki dari Camp Nou setelah dewan bersama Presiden klub Josep Maria Bartomeu menggelar pertemuan di pusat pelatihan di Ciutat Esportiva.

Barcelona Valverde menjadi pelatih pertama Barcelona yang dipecat dalam 17 tahun. Ini mungkin bukan situasi yang normal buat klub yang notabene merupakan juara bertahan Liga Spanyol, juara grup Liga Champions, dan skuat yang dipimpin oleh peraih enam kali Ballon d'Or, Messi.

Tapi serangkaian penampilan yang tidak meyakinkan mulai dari rekor tandang yang buruk, rapuhnya lini pertahanan, dan ketidakmampuan Valverde memperbaiki masalah secara teratur membuat Barcelona mendapat sorotan. Alhasil, klub memutuskan untuk menggantikannya dengan Quique Setien.

Pekerjaan yang diemban Setien tidaklah mudah mengingat salah satu bomber maut Barcelona, Luis Suarez mengalami cedera lutut dan terpaksa absen hingga akhir musim. Sekarang bola panas itu berpindah ke mantan pelatih Real Betis tersebut.

Namun dalam dua pertandingan awal, Setien mampu membawa Barcelona menang melawan Granada (1-0) dan Ibiz (2-1). Tapi petaka datang di laga ketiga lantaran Messi dkk dipermalukan Valencia dengan skor 0-2.

Akibatnya, Barcelona kehilangan tempat di puncak klasemen Liga Spanyol 2019/2020. Pada laga berikutnya Blaugrana mencoba bangkit dan mereka berhasil mengembalikan kepercayaan diri dengan meraih kemenangan melawan Leganes di Copa del Rey.

Rapor merah itu coba ditinggalkan Barcelona. Kini, Setien fokus pada persiapan anak asuhnya jelang menjamu Levante di Camp Nou, Senin (3/2/2020) dini hari WIB.
Kemenangan menjadi harga yang tidak bisa ditawar untuk tetap berada pada jalur perburuan gelar Liga Spanyol. Jelang laga melawan Levante, Setien menggarisbawahi bahwa dirinya tidak ingin bernegosiasi dengan pemain terkait perubahan gaya permainan.
"Beberapa pemain mengalami kesulitan keluar dari zona nyaman mereka, tetapi ini adalah persyaratan, ini tidak lagi bisa dinegosiasikan, Anda harus melakukan ini," katanya dikutip dari Marca.

"Karena ini baik untuk tim dan jika kita semua ingin meningkatkan dan mereka juga membawa saya karena alasan ini, maka kita harus melakukannya dan kita harus berusaha melakukannya," tegasnya.

Setien menegaskan kembali pentingnya Messi bagi tim, tetapi menekankan bahwa kolektif harus didahulukan. "Saya harap kami membuat Messi sangat senang bahwa dia ingin tetap. Dia akan berada di sini di masa depan, saya tidak ragu, tetapi kita harus mengandalkan seluruh tim untuk menjadi lebih kuat," pungkasnya.
(sha)
Berita Terkait
Barcelona Pamer Jersey...
Barcelona Pamer Jersey Anyar Ketiga Khusus Dipakai di Liga Champions
Setelah Xavi, Dani Alves...
Setelah Xavi, Dani Alves Juga Ingin Balik ke Barcelona
Momen Perkenalan Resmi...
Momen Perkenalan Resmi Pertama Aubameyang Berkostum Barcelona
Mengingat Kembali Gol...
Mengingat Kembali Gol Pertama Messi Untuk Barcelona
Hasil Barcelona vs Villarreal:...
Hasil Barcelona vs Villarreal: El Barca Tumbang 3-5
Hempaskan Napoli 3-1,...
Hempaskan Napoli 3-1, Barcelona ke Perempat Final Liga Champions
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
3 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
6 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
6 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
8 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
8 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
9 jam yang lalu
Infografis
Sembilan Peristiwa Penting...
Sembilan Peristiwa Penting yang Terjadi di Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved