Kandaskan Sabah FA, Persija Bicara Peluang Juara Grup

Kamis, 13 Februari 2020 - 19:15 WIB
Kandaskan Sabah FA,...
Kandaskan Sabah FA, Persija Bicara Peluang Juara Grup
A A A
MALANG - Di luar dugaan, Persija Jakarta yang diprediksi bakal mudah mengatasi Sabah FA saat bersua di Stadion Kanjuruhan, ternyata harus susah payah di babak pertama.

Sabah FA yang dilaga pertama penyisihan Grup B Piala Gubernur Jatim 2020, dihajar Arema FC 2-0. Mampu memberikan perlawanan keras terhadap permainan Persija Jakarta.

Kecepatan pemain sayap Sabah FA, Maximus Musa, dan pemain depan, Rodoljob Paunovic mampu merepotkan barisan pertahanan Persija yang dikawal Otavio Dutra, Marco Motta, Ryuji Utomo, Tony Sucipto, dan Alfath Faathier.

Beruntung, di menit ke-34 pemain belakang Sabah FA hands ball di kotak pinalti, sehingga wasit Iwan Sukoco asal Banyuwangi memberikan hadiah tendangan pinalti.

Kesempatan ini tidak disia-siakan oleh Marco Simic. Tendangan kerasnya ke sisi kanan gawang tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh penjaga gawang Sabah FA, Wan Muhammad Azraie Wan The.

Keunggulan satu gol Persija ini bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Persija mencoba mengambil inisiatif penyerangan. Hasilnya, melalui skema penyerangan yang cantik, akhirnya berhasil menambah kemenangan menjadi 2-0 melalui tendangan Rohid Chand.

Kembali berhasil meraih kemenangan di babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Jatim 2020, pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias berambisi membawa timnya juara grup.

Usai pertandingan yang sangat ketat, pelatih berkebangsaan Brasil ini mengaku, akan menatap pertandingan terakhir menghadapi Arema FC, agar bisa lolos ke babak selanjutnya.

"Kami memiliki kesempatan untuk meraih juara grup dan melaju ke babak berikutnya. Kami memiliki waktu 24 jam untuk beristirahat, dan menghadapi Arema FC," tuturnya.

Terkait hasil pertandingan menghadapi Sabah FA, Sergio Farias mengaku lawan yang dihadapi bermain bagus dengan presing ketat, sehingga para pemainnya sempat kesulitan mengembangkan permainan.

Gol pertama yang dibuat Marco Simic, akhirnya merubah permainan. Anak asuhnya diakui baru bisa mengembangkan permainan, dan tampil lebih tenang. Baginya kondisi ini sangat bagus untuk persiapan tim menghadapi Liga 1.

Pemain tengah Persija Jakarta, Evan Dimas Darmono mengaku sangat senang dengan hasil kemenangan ini, meskipun masih ada sejumlah kesalahan yang harus segera diperbaiki.

"Saya baru bergabung dengan tim ini, tentunya juga masih membutuhkan penyesuaian. Bagi saya ke depan lebih penting dari pada pertandingan hari ini. Tentunya dibutuhkan persiapan matang untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," ungkapnya.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1369 seconds (0.1#10.140)