Inter hancurkan Parma

Minggu, 08 Januari 2012 - 10:46 WIB
Inter hancurkan Parma
Inter hancurkan Parma
A A A
Sindonews.com - Inter Milan memulai laga Serie A di tahun 2012 ini dengan sangat manis, Nerazzurri berhasil menghancurkan Parma dengan skor 5-0 di Giuseppe Meazza, Minggu (8/1/2012) dini hari tadi.

Sejak menit-menit awal pertandingan Inter langsung memberikan tekanan ke tim tamu, alhasil gol pembuka Inter lahir pada menit ke 13 melalui Ricky Alvares yang melepaskan umpan manis ke tiang dekat , Diego Millito yang lepas dari pengawalan dengan mudah mencetak gol dari jarak cukup dekat.

Dominasi Nerazzurri semakin terlihat setelah lima menit dari gol pembuka,Thiago Motta berhasil menggandakan keunggulan melalui sepakan keras yang tidak mampu dibendung Mirante.

Tertinggal dua gol, Parma mencoba memberikan perlawanan. Melalui serangan balik cepat Sebastian Giovinco gagal memanfaatkan umpan manis yang diberikan oleh Jonathan Biabiany.

Alih-alih ingin mengejar ketertinggalan, Parma justru kembali kebobolan melalui aksi Maicon yang memberikan umpan silang terukur pada Milito yang dikonversi menjadi gol. Hingga babak pertama berakhir kedudukan 3-0 untuk tuan rumah.

Baru sebelas menit babak kedua berjalan Inter kembali mengoyak gawang Parma untuk yang keempat kalinya. Milito yang telah mengemas dua gol, kali ini ia memberikan assist untuk Pazzini yang terbebas dari perangkap offside dan menyarangkan si kulit bundar ke gawang Mirante.

Unggul empat gol tidak membuat Inter mengendurkan serangan, Marco Faraoni yang masuk menggantikan Milito mampu menyempurnakan kemenangan pasukan Claudio Ranieri melalui sepakan keras di luar kotak pinalti.

Hingga akhir pertandingan skor 5-0 tidak berubah. Kemenangan ini tidak mengubah pisisi Nerazzurri di urutan ke 5 klasemen sementara Serie A Italia dengan nilai 29 poin. Namun hasil tersebut menjadi modal berharga sebelum partai penuh gengsi derby della Madonnina.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9715 seconds (0.1#10.140)