Man City Target Bangkit Lawan Wigan

Senin, 16 Januari 2012 - 16:03 WIB
Man City Target Bangkit...
Man City Target Bangkit Lawan Wigan
A A A
Sindonews.com - Gelandang Manchester City Gareth Barry waswas dengan kondisi timnya. Dia mengungkapkan City sekarang berada dalam kondisi yang tidak ideal. Jelang laga tandang lawan Wigan Athletic Selasa (17/1/2012) dini hari nanti, banyak pemain yang cedera ditambah kondisi mental tim yang sedang jatuh setelah kalah oleh Liverpool 0-1 pada laga leg 1 Carling Cup.

Dengan kondisi seperti sekarang ini, gelandang timnas Inggris itu meminta rekan-rekannya untuk cepat merespons keraguan publik. Terutama dalam upaya merampas gelar Liga Premier Inggris dari rival sekota Manchester United.

"Ini adalah waktu dimana orang-orang akan benar-benar memerhatikan kami, untuk melihat bagaimana kami merespons kondisi sulit ini," ucap Barry, seperti dikutip Sportinglife, Senin (16/1/2012).

Gelandang The Citizens berusia 28 tahun itu, menyatakan timnya siap bangkit untuk memburu kemenangan dan mengabaikan permainan cantik.

"Kalau itu berarti kami harus bertandang ke sana, tidak memainkan sepak bola yang hebat dan bertarung untuk mendapatkan kemenangan, maka kami mungkin akan melakukan itu," ungkapnya.

“Setiap tahun di setiap skuad yang anda miliiki pasti memiliki masa yang sulit. Saat ini kami mengalami masa dimana kami kehilangan beberapa pemain penting kami.. itu sangat sulit bagi kami,” tutur mantan pemain Aston Villa itu.
()
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
16 menit yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
1 jam yang lalu
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
3 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
4 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
4 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Ukraina Tak...
3 Fakta Ukraina Tak Memiliki Masa Depan dalam Konflik Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved